Hasil KLB Partai Demokrat Menetapkan Moeldoko jadi Ketua Umum

- 5 Maret 2021, 18:48 WIB
Peserta KLB saat menghubungi Moeldoko dalam Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel The Hill Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021).
Peserta KLB saat menghubungi Moeldoko dalam Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel The Hill Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat (5/3/2021). /(ANTARA/Nur Aprilliana Br Sitorus)

Jurnal Makassar - Hasil Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat yang diselenggarakan di Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang Jumat 5 Maret 2021.

Hasil KLB Partai Demokrat menetapkan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai dan Marzuki Alie menduduki Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat.

"Kongres Luar Biasa Partai Demokrat menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, memperhatikan, memutuskan, menetapkan pertama, dari calon kedua tersebut atas voting berdiri, maka Pak Moeldoko ditetapkan menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2021-2025," kata Pimpinan sidang KLB Partai Demokrat, Jhoni Allen.

Baca Juga: Bunuh Selebgram Makassar, Mahasiswi di Makassar Terancam 15 Tahun Penjara

Baca Juga: Penerimaan Maba UMI Resmi Dibuka, Ada Kelas Internasional Juga. Begini Cara Daftarnya

Baca Juga: Liverpool FC Berduka, Phil Chisnall Tutup di Usia 78 tahun.

Diketahui, acara KLB ini dibuka pada pukul 14.44 WIB. Dalam acara ini, selain Marzuki Alie, tampak pendiri PD lainnya, Hencky Luntungan, dan politikus senior PD Max Sopacua.

Sebelum kabar penetapan tersebut, beredar beberapa video dan foto yang tersebar di media sosial, tampak persiapan terus dilakukan secara signifikan oleh para panita. Meskipun KLB tersebut dituding ilegal oleh DPP Partai Demokrat.

Di lokasi tampak puluhan penjaga KLB menggunakan baju bergambar wajah Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko lengkap dengan tulisan Moedoko Ketua Umum Partai Demokrat.***

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x