Film KKN di Desa Penari Sukses Menjadi Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

13 Mei 2022, 06:02 WIB
Film "KKN Di Desa Penari" catat rekor 4,5 juta penonton. /instagram.com/@kknmovie

Jurnal Makassar - Sukses tayang dibioskop, Film KKN di Desa Penari mendapatkan sambutan banyak penonton. Bahkan film bergenre horor tersebut sukses memecahkan rekor sebagai film horor Indonesia terlaris sepanjang masa.

Sempat tertunda, film KKN di Desa Penari tayang mulai 30 April 2022. Kemudian dalam kurun waktu sebelas hari, film tersebut sukses ditonton oleh 3.724.864 ribu orang.

Selain tayang di bioskop tanah air, film KKN di Desa Penari juga ditayangkan di Malaysia dan Singapura. Kabar tersebut disampaikan Tissa Biani, salah satu pemeran dalam film tersebut.

Baca Juga: Jadwal Bioskop Makassar Hari Ini Jumat 13 Mei 2022, Tayang Film KKN Desa Penari dan Doctor Strange

"Alhamdulillah. Malaysia dan Singapura. "KKN di Desa Penari" akan datang keapdamu," tulis akun Instagram @tissabiani, 11 Mei 2022.

Seperti diketahui, film KKN di Desa Penari diangkat dari cerita horor yang sempat viral di Twitter pada 2019 lalu. Cerita tersebut pertama kali diedarkan oleh akun @SimpleM81378523.

Menurut sang pengunggah. Kisah tersebut merupakan kisah nyata yang terjadi di sebuah Desa di Jawa pada tahun 2019. Dimana peserta KKN di Desa tersebut sempat bertemu pengalaman mistis

Selanjutnya, pada 12 Mei 2022, Tissa kembali mengungkap postingan mengenai film tersebut. Dalam postingan itu, Tissa menyebutkan bawah film KKN di Desa Penari sudah mencapai 4.500.000 lebih penonton.

Baca Juga: Semakin Dikenal dan Sukses Perankan Badarawuhi Film KKN di Desa Penari Berikut Profil dan Biodata Aulia Sarah

"4.500.000 sudah KKN ke bioskop," tulis @tissabiani.

Sementara itu, disebutkan oleh akun Instagram @movreview, secara Resmi film KKN di Desa Penari sukses menjadi film horor lokal terlaris sepanjang masa. Hak tersebut berkat catatan jumlah penonton yang menembus angka 4.500.000 lebih.

Sebelumnya, film horor terlaris sepanjang masa dipegang oleh film berjudul "Pengabdi Setan". Dimana film garapan Joko Anwar tersebut mencapai 4.206.103 penonton pada tahun 2017 silam.

Selain itu, setelah sukses dinobatkan sebagai film horor Indonesia terlaris pertama, film yang dibintangi Tissa Biani tersebut juga termasuk dalam 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah

Tags

Terkini

Terpopuler