Sempat Menghilang karena Idap Penyakit OCD, Begini Kondisi Terkini Aliando Syarief hingga Projek Terbarunya

- 16 April 2022, 11:33 WIB
Aliando Syarief yang kembali muncul di publik setelah vakum 2 tahun
Aliando Syarief yang kembali muncul di publik setelah vakum 2 tahun /Instagram @aliandooo/

Jurnal Makassar - Kemunculan Aliando Syarief di acara Falcon Show Case 2022 Falcon Picture beberapa waktu lalu cukup menghebohkan netizen dan penggemarnya.

Pasalnya Aliando Syarief sempat menghilang dari dunia hiburan tanah air selama 2 tahun.

Bukan tanpa alasan, Aliando Syarief diketahui mengidap penyakit Obsessive Compulsive Disorder (OCD).

Baca Juga: Film My Sassy Girl Versi Indonesia, Sinopsis, Pemeran dan Jadwal Tayang di Bioskop

Hingga saat ini aktor dan juga model keturunan arab tersebut masih menjalani terapi untuk penyakit yang dideritanya.

Aliando mengakui kondisinya sudah kembali membaik, meski masih harus menjalani terapi

"Alhamdulillah udah bisa tampil di depan umum, tapi sebenernya masih terapi, tapi kayaknya tinggal terapi akhir jadi udah bisa ke mana-mana. Justru sekarang harus bisa komunikasi sama banyak orang,” dikutip Jurnal Makassar dari PikiranRakyat.com, Sabtu 16 April 2022.

Baca Juga: Lirik Lagu Sunroof - Nicky Youre, dazy dengan Terjemahan Indonesia

Kondisi Aliando yang semakin membaik juga ditandai dengan unggahan proyek film terbarunya.

Aliando mengunggah poster film Warkop DKI Kartun diakun instagramnya @aliandooo.

Halaman:

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah