Jurgen Klopp vs Thomas Tuchel Adu Strategi, Siapa Menang?

- 4 Maret 2021, 16:54 WIB
Liverpool vs Chelsea
Liverpool vs Chelsea /twitter.com/ChelseaFC

Jurnal Makassar- Jumat, 5 Maret dini hari, dua pelatih asal Jerman Jurgen klopp vs Thomas Tuchel saling adu strategi laga Premier League pekan ke-29 antara Liverpool vs Chelsea di Anfield Stadium.

Bisa dibilang laga nanti merupakan laga yang sengit dikarenakan kedua tim sama-sama mengejar kemenangan untuk bersaing dipapan atas, dan merupakan ujian bagi The Reds yang tak pernah mencicipi kemenangan dalam enam laga kandang terakhir.

Saat ini Liverpool dan Chelsea hanya terpaut satu point. Liverpol berada diposisi ke-6 sementara Chelsea berada diperingkat ke-5 klasemen sementara Liga Inggris.Pertandingan ini juga akan menjadi arena adu strategi bagi dua pelatih.

Baca Juga: Man City Kokoh di Puncak Klasemen Premier Legue, Nuno Espirito Santo Merasa Frustrasi

Klopp dan Tuchel merupakan pelatih asal Jerman. Keduanya pernah menangani klub yang sama, yakni Mainz 05 dan Borussia Dortmund.

Tuchel sudah dua kali menggantikan peran yang ditinggalkan Jurgen Klopp saat berada di Jerman. Pertama, saat Klopp pindah dari Mainz 05 menuju Borussia Dortmund. Tuchel direkrut untuk menangani Mainz 05.

Begitu juga saat Jurgen Klopp hengkang menuju Liverpool. Thomas Tuchel langsung menggantikan peran “seniornya” tersebut.

Baca Juga: Belum Dapat Izin, Pertandingan Timnas U-23 Batal Terselenggara, Pemain Disuruh Pulang

Sejauh ini, Jurgen Klopp dan Thomas Tuchel telah bertemu sebanyak 14 kali dengan beberapa klub berbeda. Dari jumlah laga tersebut, Tuchel hanya berhasil menang dua kali atas Jurgen Klopp.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfathriawan

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x