Liga Inggris: Manchester United Tuai Hasil Manis, Diogo Dalot Ungkap Transformasi Asuhan Ralf Rangnick

- 25 Januari 2022, 18:57 WIB
Ilustrasi Liga Inggris: Manchester United Tuai Hasil Manis, Diogo Dalot Ungkap Transformasi Asuhan Ralf Rangnick
Ilustrasi Liga Inggris: Manchester United Tuai Hasil Manis, Diogo Dalot Ungkap Transformasi Asuhan Ralf Rangnick /IAN WALTON/REUTERS

Jurnal Makassar – Pemain Manchester United, Diogo Dalot mengungkapkan bagaimana Ralf Rangnick memberi instruksi tentang caranya bermain.

Seperti diketahui bersama, sejak kepindahan Ralf Rangnick ke Manchester United, Diogo Dalot selalu menjadi pilihan pertama di posisi bek sayap kanan.

Diogo Dalot yang masih berusia 22 tahun itu menggantikan Aaron Wan-Bissaka yang performanya dinilai tak cocok dengan selera Ralf Rangnick.

Baca Juga: Klasemen Liga Inggris Pekan ke 23: Manchester United Naik 4 Besar, Arsenal Terjungkal

Pria asal Portugal itu telah menjadi starter eleven Manchester United dalam enam dari Sembilan pertandingan di bawah instruksi Ralf Rangnick.

Terakhir ia dinobatkan sebagai man of the match oleh komentator BT Sport dalam kemenangan 3-1 atas Brentford.

Diogo Dalot mengatakan performa gemilangnya itu tak lepas dari usaha Rangnick memberi masukan dan instruksi.

Dilansir dari Manchester Evening News, Dalot mengatakan sangat menyenangkan bekerja dengan manajer sementara Manchester United Ralf Rangnick dan percaya dia berada dalam momen terbaiknya di klub.

Baca Juga: Info Liga Inggris: Declan Rice Beri Kode untuk Manchester United, Siap Bela Reds Devils?

“Ya, mungkin (ini adalah momen terbaik saya). Inilah yang telah saya kerjakan sejak saya datang ke sini – untuk bermain lebih sering” ujar Dalot kepada MEN.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x