Kunjungi Kota Ambon, Dispar Makassar Ajak Meriahkan Direct Sale dan F8

- 11 Mei 2023, 18:31 WIB
Direct Sale Ambon
Direct Sale Ambon /

JurnalMakassar.com - Dinas Pariwisata Kota Makassar (Dispar) Makassar berkunjung Kota Ambon, Provinsi Maluku. Kunjungannya untuk mempromosikan Kota Makassar dalam ajang Direct Sale.

Kunjungan dipimpin langsung oleh Kadispar Makassar Muhammad Roem di Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Ambon.

"Kami bertemu dengan jajaran Dinas Pariwisata dan kebudayaan Kota Ambon yang diterima langsung oleh Pak Kadispar dan kebudayaan Ambon pak Riko dan jajaran, kami membicarakan mengenai kegiatan yang akan dilaksanakan hari Sabtu nant di Hotel Santika Direct Sale," kata Kadispar Makassar Muhammad Roem dalam keterangannya, Kamis (11/5/2023).

Baca Juga: Tingkatkan Layanan dan Edukasi, Pegadaian Kanwil Makassar hadirkan Mobil Pegadaian Keliling

Menurut Roem pihaknya industri hotel hingga travel di Makassar ke Kota Ambon. Ini tentu sebagai ruang bagi mereka mempromosikan agar bisa datang ke Makassar

"Ini juga kegiatan sales mission di mana kami membawa 30 industri hotel dan travel egent beserta dengan pihak F8 dalam rangka F8 nanti di Kota Makassar," jelasnya

Selain itu, bagi mantan Kabid Promosi Dispar Makassar ini mengajak Pemkot Ambon bisa datang ke Makassar untuk kegiatan F8 yang akan di gelar di bulan Agustus nantinya.

Baca Juga: Public Display Amayzing Sale Kalla Toyota Tawarkan Berbagai Promo Miliki Toyota Impian

"Ini juga kita akan mengajak Dispar Kota Ambon untuk dapat mengikuti kegiatan F8 pada 23 sampai 27 Agustus 2023," ucapnya.

Halaman:

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x