Lembaga Sertifikasi Profesi Universitas Bosowa Selenggarakan Full Assessment oleh BNSP

- 22 Maret 2024, 15:30 WIB
LSP UNIBOS selenggarakan Full Assesement Unibos oleh BNSP
LSP UNIBOS selenggarakan Full Assesement Unibos oleh BNSP /

JurnalMakassar.com - Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) selenggarakan Full Assessment yang akan diuji oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) yang berlangsung di Ruang Rapat Senat, Jumat 22 Maret 2024.

Pembukaan full assessment ini dibuka oleh sambutan dari Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si., Wakil Rektor IV Unibos, Dr. Ir. Agus Salim, S.T., M.Si. dan Tim Asesor BNSP, Benny Hardiansyah dan Yudhi Herutama serta turut dihadiri oleh jajaran Wakil Rektor, jajaran Dekan, serta jajaran Ketua Program Studi di Unibos.

Dalam sambutannya, Wakil Rektor IV Unibos, Dr. Ir. Agus Salim, S.T., M.Si. mengungkapkan tanggapannya atas kondisi alumni ketika telah lulus saat ini.

Baca Juga: Tamat! Open Ending Pyramid Game, Baek Ha Rin Menghilang Digantikan Si Kembar Grup Miryo

"Kami sangat menyadari bahwa alumni yang lulus hanya dengan membawa ijazah keluar kampus belum mendapat legitimasi dari masyarakat, karenanya perlu bagi setiap program studi yang berpotensi untuk mendapatkan sertifikasi profesi untuk memiliki skema yang dapat diterapkan masing-masing," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan harapannya pelaksanaan full assessment LSM Unibos ini.

"Mudah-mudahan dengan terbentuknya LSM yang kita bentuk ini bisa ditindaklanjuti dan diajukan kedepan oleh seluruh program studi di Unibos," ujarnya.

Di sisi lain, Rektor Unibos, Prof. Dr. Ir. Batara Surya, S.T., M.Si. turut menambahkan harapannya bagi mahasiswa atas penerapan LSM ini.

"Mudah mudahan jika skema yang dirancang sudah bisa diterapkan, sertifikat pendamping ijazah bagi alumni sudah bisa mulai diterapkan pada wisuda periode September-Oktober berikutnya," tuturnya.***

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x