Resep Seblak Enak dan Ekonomis Wajib Recook

- 1 Juni 2024, 09:32 WIB
Seblak All You Can Eat Di Karawang
Seblak All You Can Eat Di Karawang /

Jurnal Makassar - Seblak kini populer di kalangan masyarakat bukan hanya di Jawa, seblak terbilang murah dan enak. 

Seblak kini populer dimana-mana, rasa yang enak dan gurih menjadikan seblak sebagai makanan yang pas di konsumsi setiap saat. 

 

Berbagai jenis seblak yang terjual di masyarakat, mulai yang murah. Seblak identik dengan rasanya yang pedas dan gurih. 

 

Berikut cara membuat seblak dengan cara praktis dan ekonomis : 

 

 

Bahan :

- 1 bks mie instant

- 1 btr telur

- 4 btr bakso

- 2 ceker

- 1 btg daun bawang

- Saos Sambal

- Kecap

- Merica

- Garam

- Gula

- 150-200 ml air

 

Bumbu halus:

- 2 biji cabe kriting

- 10 biji cabe rawit

- 2 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 1 ruas kencur

 

Caranya :

1. Siapkan sedikit minyak untuk menumis bumbu.

2. Tumis bumbu hingga harum.

3. Masukkan telur (biarkan saja jangan terlalu diaduk supaya pecahan telur tidak terlalu hancur).

4. Kemudian masukkan juga bakso dan ceker, lalu beri air, tunggu hingga mendidih, masukkan mie.

5. Beri tambahan saos sambal, kecap manis dan garam, gula dan merica juga bumbu mie sesuai selera.

6. Koreksi rasa dan masak kurang lebih 7 menit sampai mie matang.

7. Sajikan ketika hangat.

 

 

Editor: Muh Is Soeharto Mr


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah