Gagal Unggah Foto Saat Daftar Prakerja Gelombang 12, Ini Solusinya

- 23 Februari 2021, 16:21 WIB
Simak solusi ketika gagal upload KTP pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 supaya lancar dan dijamin bakal lolos.
Simak solusi ketika gagal upload KTP pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 supaya lancar dan dijamin bakal lolos. /Tangkap layar instagram.com/@prakerja.go.id

Jurnal Makassar – Setelah sekian lama dinantikan, program prakerja gelombang 12 akhirnya kembali dibuka, 23 Februari 2021.

Saat prakerja dibuka, sejumlah masyarakat yang telah lama menanti berbondong-bondong mendaftar.

Dari sejumlah yang mendaftar, beberapa diantaranya gagal mendaftar.

Baca Juga: Prakerja Gelombang 12 Sudah Dibuka, Buruan Buat Akun di prakerja.go.id

Gagalnya mendaftar disebabkan tidak bisa menggungah foto Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Melalui akun instagram @prakerja.go.id dituliskan bahwa penyebab gagalnya mengunggah foto KTP karena ukuran yang terlalu besar.

“Pastikan size foto KTPmu tidak lebih dari 2mb ya,” tulis @prakerja.go.id.

Baca Juga: Prakerja Gelombang 12 Segera Dibuka, Sudah Bisa Buat Akun di www.prakerja.go.id sekarang

Untuk mendaftar di akun Prakerja, berikut syaratnya yang harus di penuhi:

Warga Negara Indonesia

Berusia di atas 18 tahun

Tidak sedang sekolah/kuliah

Baca Juga: Kementerian Kesehatan Buka Lowongan Kerja 11 Formasi, Isi Syarat dan Link untuk Daftar

Cara ikut seleksi:

Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu

Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun

Baca Juga: Lowongan Kerja Februari 2021, PT Semen Bosowa Maros Membuka Kesempatan Karier Dengan Posisi Accounting Staff

Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online

Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka

Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS

Baca Juga: Lowongan Kerja 18 Februari 2021, Balai Kencana dan Kenari Membuka Kesempatan Karier, Begini Syaratnya!

Informasi lengkap seputar pendaftaran dapat dibaca di www.prakerja.go.id/faq.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x