Menteri ATR/BPN Beri Sertifikat Tanah Elektronik ke Pemkot Makassar Senilai Rp3 Triliun

- 28 April 2024, 17:07 WIB
Menteri Agraria Dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional di Makassar
Menteri Agraria Dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional di Makassar /Humas Pemkot Makassar

JurnalMakassar.com - Menteri Agraria Dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Agus Harimurti Yudhoyono memberikan secara langsung sertifikat elektronik hak pengelolaan Karebosi dan 6 bidang tanah lainnya kepada Pemkot Makassar.

Nilai 7 bidang tanah itu diperkirakan mencapai Rp3 triliun. Angka tertinggi ada di bidang tanah Karebosi yang menyentuh harga Rp2,9 triliun.

Menteri ATR/BPN mengatakan pihaknya akan selalu menegakkan keadilan agar jangan sampai ada masyarakat yang menjadi korban mafia tanah.

Baca Juga: Rio Reifan Kembali Ditangkap dalam Kasus Narkoba

Ia mengarahkan tim di Sulsel harus selalu fokus pada tugas-tugas pokok di lapangan. Apalagi, secara langsung AHY menyaksikan penggunaan aplikasi My sertifikat yang merupakan sebuah aplikasi inovasi dari Sulsel.

"Mudah-mudahan ini melengkapi apa yang sudah dijalankan," kata AHY pada sela-sela kunjungan kerjanya meresmikan Implementasi Layanan Elektronik dan Penyerahan Sertifikat Elektronik di Kantor ATR/BPN Makassar, Minggu, 28 April 2024.

AHY mengatakan selama ini Kementerian ATR/BPN sangat serius menghadirkan digitalisasi sehingga semua bisa diurus secara online.

Baca Juga: Tiket Konser Sheila On 7 Tunggu Aku Di Makassar Habis Terjual Dalam Hitungan Menit

"Kita ingin dengan sertifikat elektronik maka masyarakat itu ya lebih aman karena bisa saja terbakar, banjir, hilang dan hal-hal yang memang tidak kita bayangkan," ucapnya.

Makanya, dengan sertifikat elektronik ini masyarakat punya kepastian hukum; hak atas tanah, terhindar dari kejahatan pertanahan sengketa maupun konflik-konflik.

Halaman:

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x