Rizky Billar Beri Kejutan Lesty Kejora, Buat Lagu Berjudul Pemimpinmu

- 29 Juni 2021, 10:00 WIB
Rizky Billar Beri Kejutan Lesty Kejora, Buat Lagu Berjudul Pemimpinmu
Rizky Billar Beri Kejutan Lesty Kejora, Buat Lagu Berjudul Pemimpinmu /Tangkapan layar YouTube.com/ Indosiar

Jurnal Makassar - Pasangan selebriti muda Rizky Billar dan Lesty Kejora telah resmi bertunangan beberapa waktu lalu.

Keduanya akan segera melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat.

Resepsi pernikahan Rizky Billar dan Lesty Kejora akan digelar 5 Agustus 2021.

Baca Juga: Rizky Billar dan Lesty Dapat Hadiah Lamaran Mobil Alphard

Ditengah kesibukan menyiapkan hari bahagia mereka, ternyata Rizky Billar menyiapkan kejutan untuk Lesty Kejora.

Rizky Billar merilis sebuah lagu berjudul Pemimpinmu.

Rizky Billar melakukan rekaman lagu Pemimpinmu tanpa sepengetahuna Lesty Kejora.

Rekaman lagu Pemimpinmu dilakukan pukul 23.00 malam.

Lagu Pemimpinmu berkisah mengenai pengakuan dan harapan seseorang laki-laki terhadap perempuan yang dicintainya.

"Lagu ini bercerita tentang bagaimana seorang pria yang mengagumi wanitanya dan berusaha meyakinkan wanita tersebut untuk dipimpin oleh pria ini. Lagu ini menceritakan keinginan saya, kalau saya nanti akan memimpin tidak hanya satu orang saja, tapi sebuah keluarga,” jelas Rizky Billar.

Video klip Pemimpinmu dirilis dikanal youtube Trinity Optima Production, Senin 28 Juni 2021.

Baca Juga: Seserahan Rizky Billar Untuk Lesty Kejora, Perhiasan Hingga Emas Batangan

Baru dirilis 18 jam lalu video klip Pemimpinmu telah ditonton sejuta kali dan menempati posisi trending 4 untuk musik.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah