Profil Arifin C. Noer, Sosok Dibalik Penulis dan Sutradara Film Pengkhianatan G30S PKI

- 29 September 2021, 10:50 WIB
Profil Arifin C. Noer Sutradara Film Pemberontakan G30S PKI
Profil Arifin C. Noer Sutradara Film Pemberontakan G30S PKI /Mantrasukabumi/

Jurnal Makassar - Arifin Chairin Noer, atau lebih akrab dikenal publik Arifin C. Noer Dia adalah sutradara teater dan film Indonesia yang beberapa kali menyabet Piala Citra dalam penghargaan kategori film terbaik, sutradara terbaik, dan skenario terbaik.

Film garapannya yang mendapat penghargaan terbesar adalah "Pengkhianatan G 30 S/PKI" yang diputar setiap tahun memperingati "Hari Kesaktian Pancasila" pada masa pemerintahan Suharto.

Melansir informasi dari https://ensiklopedia.kemdikbud.go.id Arifin C. Noer tak hanya penulis skenario, serta sutradara film dan sinetron, ia juga adalah sosok penyair.

Baca Juga: Jadwal Acara MNC TV Hari Ini Rabu 29 September 2021 Tayang Film Pengkhianatan G30S PKI

Tepat 80 tahun lalu, Arifin C. Noer lahir di kota Cirebon, Jawa Barat pada 10 Maret 1941 di tengah keluarga sederhana. Dia adalah anak kedua, Arifin mengaku dirinya yang paling berparas jelek dari tujuh orang saudaranya,

Ayah Arifin C. Noer bernama Mohammad Adnan, merupakan keturunan kiai dan seorang penjagal kambing.

Walau tumbuh dan besar di lingkungan keluarga sederhana, hal itu tidak membuat Arifin menjadi terbelakang dan tertinggal dari segi pendidikan.

Baca Juga: Selain Pengkhianatan G30S PKI, Film Senyap dan Jagal Juga Bercerita Sejarah Kelam dan Pasca Tragedi 1965

Arifin memulai pendidikannya di sekolah di SD Taman Siswa, lalu melanjutkan di SMP Muhammadiyah di kota kelahirannya, Cirebon tahun 1957. Setelah tamat, dia masuk di SMA Negeri di Cirebon, tetapi tidak tamat.

Arifin memilih pergi merantau ke Surakarta, Jawa Tengah. Saat itulah sejarah hidupnya ia mulai. Di kota itu Arifin masuk SMA Jurnalistik dan belajar kesenian.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah