Profil Park Sung Hoon, Rival Kim Sohyun Dalam Drama Queen of Tears

- 26 April 2024, 18:30 WIB
Lawan main Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won yaitu Park Sung Hoon kena amukan fans atas tindakan Yoon Eun Sung di episode 14. 
Lawan main Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won yaitu Park Sung Hoon kena amukan fans atas tindakan Yoon Eun Sung di episode 14.  /Instagram./@tvn_drama/

JurnalMakassar.com - Nama Park Sung Hoon semakin meroket dalam industri drama Korea setelah penampilannya yang mengesankan sebagai tokoh antagonis di Queen of Tears.

Lahir pada tanggal 18 Februari 1985, Park Sung Hoon telah menorehkan jejak karier yang mengesankan sejak awal debutnya.

Karier akting Park Sung Hoon dimulai saat ia tampil sebagai peran pendukung dalam film "A Frozen Flower" pada tahun 2008.

Baca Juga: Kisruh dengan Min Hee Jin Makin Memanas, Ini 5 Girl Grup Dibawah Naungan Hybe Label

Meskipun hanya memerankan karakter pendukung sebagai seorang prajurit kerajaan, namun penampilannya mampu mencuri perhatian sutradara-sutradara terkemuka, membuka jalan baginya untuk terlibat dalam berbagai proyek drama dan film di Korea.

Selain menjadi aktor di layar lebar, Park Sung Hoon juga merambah dunia teater dan musikal antara tahun 2011 hingga 2017.

Meskipun sering kali memerankan karakter pendukung di beberapa drama Korea, namun perjalanan kariernya telah mencakup 6 film dan 23 serial drama TV Korea.

Perannya yang mengesankan dalam drama populer seperti "The Glory" (2022) dan Queen of Tears (2024) membuktikan kualitas aktingnya yang luar biasa.

Baca Juga: Rangkaian HUT PHRI Sulsel Hore Expo dan Festival Kuliner Manjakan Pengunjung Claro Makassar

Meskipun dikenal sebagai pribadi yang tertutup, aktor yang bernaung dibawah BH Entertainmen memiliki latar belakang keluarga yang prestisius, dengan ayahnya yang mengelola sebuah firma hukum ternama. Namun, meskipun keluarganya mayoritas merupakan lulusan dari jurusan hukum dan kedokteran, Park Sung Hoon memilih untuk mengejar passion-nya di bidang akting dan film, dengan melanjutkan studi di Dong Ah Institute of Media and Arts.

Halaman:

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x