4 Rekomendasi Film Tema Kartini, Mengangkat Perjuangan Perempuan Indonesia

- 21 April 2022, 11:30 WIB
Film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak.
Film Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak. /Tangkapan layar YouTube Cinesurya.

Jurnal Makassar – Kartini adalah sosok perempuan yang memperjuangkan emansipasi wanita. Oleh karena itu, setiap tanggal 21 April diperingati sebagai hari Kartini.

Dalam memperingati hari Kartini ada berbagai macam kegiatan yang bisa dilakukan, salah satunya dengan menonton film yang bertema Kartini.

Berikut 4 film bertema Kartini yang bisa ditonton untuk mengenang bagaimana perjuangan para perempuan hebat Indonesia.

Baca Juga: Yuta NCT 127 Bintangi Film Action HiGH and LOW THE WORST X

Kartini

Kartini adalah film biografi dari tokoh pejuang emansipasi wanita di Indonesia.

Film ini rilis 19 April 2017 dua hari sebelum hari Kartini, yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo.

Film ini menampilkan Dian Sastrowardoyo sebagai Kartini, pemeran utama pahlawan wanita.

Baca Juga: Sinopsis Film Yaksha: Ruthless Operation, Aksi Menegangkan Sol Kyung Gu dan Park Hae Soo Jadi Agen Rahasia NIS

Christine Hakim, Acha Septriasa, Ayushita, Adinia Wirasti, dan Reza Rahadian berperan sebagai pemeran pendukung.

Film ini bercerita tentang kartini yang tumbuh dengan melihat langsung ibunya yang bernama Ngasirah menjadi orang terbuang di rumahnya sendiri. 

Hal ini terjadi dikarenakan tidak memiliki darah ningrat dan menjadi seorang pembantu. Sang ayah bernama Raden Sosroningrat yang sangat mencintai Kartini tidak berdaya melawan tradisi yang sudah turun temurun. 

Sepanjang perjalanan hidupnya, Kartini berjuang untuk menyetarakan hak bagi semua orang baik ningrat ataupun bukan. Terutama hak pendidikan untuk perempuan, 

Bersama kedua saudaranya yang bernama Roekmini dan Kardinah, Kartini berjuang mendirikan sekolah untuk kaum miskin dan menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat Jepara.

Baca Juga: Susul Vanessa Khong, Adik Indra Kenz Resmi Ditahan Dugaan Penipuan Investasi Binomo

Athirah

Film Athirah diadaptasi dari novel ‘Athirah’ mengenai Hj. Athirah Kalla yang merupakan ibunda mantan Wakil presiden RI Jusuf Kalla.

Film Athirah dalam judul internasional ‘Emma,’ rilis pada 29 September 2016 disutradarai oleh Riri Riza.

Pemeran utama dalam film ini adalah Cut Mini Theo.

Baca Juga: Film My Sassy Girl Versi Indonesia, Sinopsis, Pemeran dan Jadwal Tayang di Bioskop

Film Athirah ini menceritakan tentang kegigihan seorang perempuan yang berjuang untuk keluarganya.

Selain mendapatkan penghargaan pada ajang Festival Film Indonesia 2016, Film Athirah ini terpilih untuk diputar di beberapa Festival Film Internasional seperti Vancouver International Film Festival, Busan International Film Festival, dan Tokyo International Film Festival.

Siti

Baca Juga: Sinopsis Nonton Drama Our Blues Episode 4 Pengakuan Sung Joon kepada Young Ok

Film Siti ini berkisah tentang Siti yang diperankan oleh Sekar Sari, seorang perempuan penjual peyek jingking di Parangtritis sekaligus menjadi pemandu karaoke di malam hari, setelah suaminya lumpuh dalam kecelakaan yang menenggelamkan kapal nelayannya sekaligus menjebak Siti dalam lilitan hutang.

Siti adalah film Independen Indonesia yang disutradarai oleh Eddie Cahyono dan pertama kali tayang pada 2014.

Film Siti ini juga berhasil mendapatkan penghargaan dari dalam negeri maupun luar negeri.

Baca Juga: BLT UMKM Rp600 Ribu Cair April 2022, Cek Daftar Penerima BPUM di eform.bri.co.id

Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak

Film ini bercerita tentang sekelompok perampok mendatangi rumah seorang janda bernama Marlina (Marsha Timothy). Mereka mengancam nyawa, harta dan juga kehormatan Marlina.

Marlina diceritakan berusaha untuk mencari keadilan dan penebusan.

Sebelum ditanyangkan di Indonesia, Film Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak tayang perdana di Directors Fortnight Festival Film Cannes 2017.***

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah