Tanpa Messi, Juventus Jadi Ujian Besar Pertama Barcelona Malam Ini

- 8 Agustus 2021, 19:03 WIB
Lionel  Messi berbicara soal klub yang paling mungkin menjadi tujuan dia selanjutnya setelah hengkang dari Barcelona.
Lionel Messi berbicara soal klub yang paling mungkin menjadi tujuan dia selanjutnya setelah hengkang dari Barcelona. /ALBERT GEA/Reuters/Reuters

Jurnal Makassar - Laga besar pramusim dini hari besok, Minggu, 9 Agustus 2021, akan mempertemukan Juventus vs Barcelona.

Juventus akan menjadi ujian besar pertama Barcelona setelah tidak lagi diperkuat oleh pemain andalannya selama beberapa musim terakhir, yakni Lionel Messi.

Seperti diketahui, pemain berjuluk 'La Pulga' itu sudah dinyatakan resmi tidak memperpanjang kontrak bersama Barcelona.

Baca Juga: Lionel Messi Segera Memberi Jawaban Terkait Hengkanya dari Barcelona

Barcelona akan menjadi tuan rumah di laga tersebut, kick off akan tersaji di Camp Nou Stadium.

Menurut prediksi, pertandingan akan tetap berlangsung sengit pendati pertandingan itu bukanlah laga kejuaraan.

Barcelona diduga tidak ingin dipermalukan sang tamu. Sementara pelatih Juventus mengaku bahwa anak asuhannya sangat antusias menyambut laga yang akan datang itu.

Baca Juga: Messi Tinggalkan Barcelona, Rekan Setim Kompak Beri Salam Perpisahan

Selanjutnya diketahui, bahwa keduanya akan bertemu dalam Trofi Joan Gamper 2021, pertandingan yang diselenggarakan oleh Barcelona untuk memperingati Joan Gamper, anggota pendiri tim Barcelona.

Sejauh ini, belum ada bocoran susunan pemain yang akan diturunkan kedua kubu. Namun, dari pihak Juventus sudah mengumumkan bahwa Paulo Dybala akan absen.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah