Profil dan Biodata Bilqis Prasista, Pebulutangkis 19 Tahun Indonesia Berhasil Kalahkan Akane Yamaguchi

- 11 Mei 2022, 12:26 WIB
Pebulu tangkis Bilqis Prasista membuat kejutan di partai pertama penyisihan Grup A Piala Uber 2022 dengan mengalahkan peringkat satu dunia, Akane Yamaguchi dari Jepang di Bangkok, Thailand, Rabu 11 Mei 2022.
Pebulu tangkis Bilqis Prasista membuat kejutan di partai pertama penyisihan Grup A Piala Uber 2022 dengan mengalahkan peringkat satu dunia, Akane Yamaguchi dari Jepang di Bangkok, Thailand, Rabu 11 Mei 2022. / Antara/Roy Rosa Bachtiar/

Jurnal Makassar - Berikut profil dan biodata Bilqis Prasista, pebulutangkis 19 tahun asal Indonesia yang berhasil tumbangkan Akane Yamaguchi.

Kabar mengejutkan datang dari dunia bulutangkis Indonesia setelah Bilqis Prasista berhasil mengalahkan Akane Yamaguchi dalam gelaran Piala Thomas & Uber Cup.

Bilqis Prasista merupakan pebulutangkis Indonesia yang berperingkat 333 dunia itu berhasil menghentikan laju rangking 1 dunia Akane Yamaguchi dalam partai pertama grup A antara Indonesia vs Jepang Rabu, 11 Mei 2022.

Baca Juga: Berhasil Kalahkan Peringkat Satu Dunia, Berikut Profil Bilqis Prasista Putri Legenda Bulutangkis Indonesia

Dalam pertandingan tersebut, Bilqis menang dua game langsung dengan skor identik, 21-19 dan 21-19.

Bilqis Prasista merupakan atlet kelahiran Magelang pada 24 Mei 2003 dari pasangan legenda bulu tangkis Indonesia.

Darah bulu tangkis Bilqis Prasista ternyata mengalir dari orangtuanya. Ia merupakan anak dari pasangan legenda bulutangkis, Joko Supriyanto dan Zelin Resiana.

Baca Juga: Wabah PMK Jangkit Ribuan Ternak di Empat Wilayah di Jawa Timur, Mentan Syahrul Yasin Limpo Siapkan Vaksin

Joko Supriyanto merupakan mantan pemain pelatnas di era 90an. Salah satu prestasi tertingginya adalah menjadi juara dunia 1993 di tunggal putra.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah