Jadwal Lengkap Perempat Final Piala Presiden 2022

- 29 Juni 2022, 08:03 WIB
Jadwal perempat final Piala Presiden 2022
Jadwal perempat final Piala Presiden 2022 /*/mantrasukabumi.com /Facebook Timnas Indonesia

Jurnal Makassar - Simak jadwal lengkap perempat final Piala Presiden, Persib Bandung akan berjumpa PSS Sleman, dan PSIS Semarang vs Bhayangkara FC.

Salah satu turnamen pra musim bergengsi di Indonesia, Piala Presiden 2022, tidak terasa sudah menuntaskan babak penyisihan grup.

Itu artinya sudah ada 8 tim yang memastikan diri lolos ke babak selanjutnya. Barito Putera menjadi tim terakhir yang sukses mengunci 1 tiket ke 8 besar.

Baca Juga: Daftar 8 Tim yang Lolos ke Perempat Final Piala Presiden 2022

PSS Sleman dan PSIS Semarang merupakan perwakilan grup A ke perempat final dengan melawan Persib Bandung dan Bhayangkara FC yang berada di grup C.

Laskar Elang Jawa dipastikan akan melawan Persib Bandung sebagai juara grup C.

Hal demikian membuat PSIS Semarang akan berjumpa Bhayangkara FC yang juga merupakan runner up grup C.

Baca Juga: Persija Jakarta dan RANS Nusantara FC Gagal Masuk Perempat Final Piala Presiden, Usai Lawan Borneo FC

Partai pertandingan di atas diprediksi akan berjalan sengit pada awal Juli mendatang.

Dimana, keduanya akan bertarung untuk perebutan satu tiket di semi final.

Berikut ini adalah jadwal lengkap Persib Bandung vs PSS Sleman, dan Bhayangkara FC vs PSIS Semarang dilansir dari akun @gosball;

Baca Juga: Bebe Rexha Beri Bocoran Kolaborasinya dengan ITZY

- Persib Bandung vs PSS Sleman, 1 Juli 2022 pukul 20:00 WIB.

- Arema FC vs Barito Putera, 2 Juli 2022 pukul 15:00 WIB.

- PSIS Semarang vs Bhayangkara FC, 3 Juli 2022 pukul 15:00 WIB.

- PSM Makassar vs Borneo FC, 3 Juli 2022 pukul 20:00 WIB.

Daftar 8 Tim Perempat Final Piala Presiden 2022:

Baca Juga: Lirik Lagu Dia Masa Lalumu, Aku Masa Depanmu by Vionita

PSIS Semarang
Bhayangkara FC
Arema FC
Barito Putera
Persib Bandung
PSS Sleman
Borneo FC
PSM Makassar.

Sekian informasi tentang jadwal resmi perempat final Piala Presiden 2022 ini.***

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah