Libur Ramadan dan Lebaran 2024 Jaringan XL Axiata Catat Kenaikan Trafik Tertinggi di Sulampua Capai 144 Persen

- 20 April 2024, 07:22 WIB
Jaringan XL AXIATA
Jaringan XL AXIATA /

JurnalMakassar.com - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) mencatat peningkatan trafik penggunaan data di sepanjang masa libur Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, antara 4 April 2024 - 14 April 2024 di wilayah Sulawesi, Maluku, dan Papua (Sulampua).

Data dari Customer Experience & Service Operation Center yang berada di XL Axiata Tower, Jakarta, menunjukkan terjadinya kenaikan trafik layanan data secara rata-rata di seluruh Sulampua sebesar 6% dibandingkan hari-hari biasa (normal) sebelum Ramadan.

Lonjakan trafik tertinggi terjadi di Maluku Tengah, yaitu mencapai 144%. Lonjakan trafik tersebut tidak terlepas dari antusiasme masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman dan berlibur merayakan Lebaran.

Baca Juga: OJK Imbau Masyarakat Tetap Tenag Hadapi Dampak Guncangan Geopolitik Global

Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, “Kami di XL Axiata bersyukur bisa memberikan layanan maksimal kepada pelanggan selama masa libur panjang Lebaran tahun ini. Kami sudah jauh-jauh hari melakukan menyiapkan jaringan dari semua aspek, termasuk berbagai langkah antisipasi yang diperlukan. Tim jaringan, termasuk yang di lapangan, juga bersiaga full time selama masa krusial kemarin agar bisa segera bergerak jika ada problem. Seperti yang sudah kami prediksi, pada masa liburan kali ini, terjadi kenaikan trafik data yang cukup signifikan, di mana akses ke layanan streaming video melalui media sosial juga cukup tinggi, yang menunjukkan antusiasme masyarakat untuk saling berbagi kegembiraan. Kenaikan trafik secara keseluruhan mencapai lebih dari 16%. Selain itu, kami juga bisa melihat data perpindahan masyarakat dari satu area ke area lainnya yang begitu dinamis.” katanya.

Sementara itu, Caretaker Sulawesi Area XL Axiata, Mozes Haryanto Baottong mengatakan, “Kenaikan trafik secara rata-rata di Sulawesi, Maluku, dan Papua tidak terlepas dari meningkatnya mobilitas masyarakat dalam memanfaatkan liburan Lebaran, terutama untuk berlibur dan bersilaturahmi. Sepanjang masa libur kemarin kami juga mampu menjaga kualitas jaringan. Hampir tidak ada laporan terjadinya gangguan jaringan. Kami senang bisa memberikan layanan maksimal kepada pelanggan.”

Berikut data kenaikan trafik di seluruh Maluku dan Papua selama periode Lebaran 2024 terjadi di

1.Kab. Maluku Tengah, Provinsi Maluku, naik sebesar 144%
2.Kab. Manokwari Selatan, Provinsi Papua Barat, naik sebesar 43%
3.Kab. Halmahera Timur, Provinsi Maluku Utara, naik sebesar 30%
4.Kab. Halmahera Barat, Provinsi Maluku Utara, naik sebesar 27%
5.Kab. Buru, Provinsi Maluku, naik sebesar 17%
6.Kab. Mappi, Provinsi Papua, naik sebesar 5%

Baca Juga: Agenda Sekum PP Muhammadiyah di Makassar, Hadiri Syawalan dan Canangkan Pembangunan Gedung Serbaguna Kompleks

Berikut trafik XL Axiata tertinggi di wilayah Sulawesi:
1.Kab. Pinrang, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 31%
2.Kab. Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 29%
3.Kab. Luwu Utara, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 27%
4.Kab. Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 26%
5.Kab. Bone, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 26%
6.Kab. Gorontalo, Provinsi Gorontalo, naik sebesar 25%
7.Kab. Sidenreng Rappang, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 20%
8.Kab. Luwu, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 19%
9.Kab. Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 19%
10.Kab. Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan, naik sebesar 15%

Halaman:

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x