Viral Video Presiden Jokowi Sebut Bipang Ambawang Oleh-oleh Lebaran, Netizen Dibuat Heboh

- 8 Mei 2021, 08:56 WIB
Bipang Ambawang dipromosikan Jokowi sebagai Menu Lebaran 2021
Bipang Ambawang dipromosikan Jokowi sebagai Menu Lebaran 2021 /

Jurnal Makassar – Sebuah video singkat beredar di twitter dalam tayangan tersebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuat heboh netizen.

Video yang beredar ini merupakan bagian dari promosi kuliner khas daerahnya viral di media sosial.

Dalam video itu Jokowi menyebut bipang ambawang asal Kalimantan sebagai salah satunya. Sontak kata bipang ambawang membuat heboh netizen.

Baca Juga: Sinopsis Uttaran Episode Hari Ini 8 Mei 2021, Ini Jadwal Tayang Uttaran di Stasiun ANTV

"Untuk bapak/ibu dan saudara-saudara yang rindu kuliner khas daerah atau yang biasannya mudik membawa oleh-oleh, tidak perlu ragu untuk memesannya secara online”

“Yang rindu makan gudeg Jogja, bandeng Semarang, siomay Bandung, empek-empek Palembang, bipang ambawang dari Kalimantan dan lain-lainnya tinggal pesan, dan makanan kesukaan akan diantar sampai ke rumah," kata Jokowi dalam video yang beredar luas di jagad media sosial Twitter.

Penyebutan bipang ambawang inilah yang kemudian menjadi sorotan netizen.

Sebab, sebagian besar warganet beranggapan bahwa video ini dibuat dalam konteks Lebaran yang sebentar lagi dirayakan oleh umat Islam.

Dan dalam tradisinya, Lebaran dirayakan dengan menyiapkan beragam makanan sebagai suguhan bagi tamu yang datang.

Halaman:

Editor: Aan Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x