Begini Langkah Sukses Mendaftar SNMPTN 2021, Jangan Sampai Salah dan Menyesal

- 15 Februari 2021, 09:22 WIB
Tips sukses SNMPTN, pahami ketentuan memilih program studi
Tips sukses SNMPTN, pahami ketentuan memilih program studi /tangkapan layar/ @ltmptofficial

1. Login di portal LTMPT atau https://snmptn.ltmpt.ac.id dengan menggunakan alamat email dan password yang didaftarkan.

2. Siswa mengisikan “Kelengkapan Data Orang Tua” pada halaman "Profil".

Baca Juga: Ungkapan Kasih Sayang Dul Jaelani ke Tissa Biani Bikin Kaum Hawa Iri

3.Siswa melakukan pendaftaran SNMPTN dengan mengisikan pilihan prodi yang dipilih pada halaman "Pilihan".

4. Siswa mengisikan portofolio pada halaman "Portofolio", jika prodi yang dipilih mensyaratkan adanya dokumen portofolio.

Jika prodi yang dipilih tidak mensyaratkan adanya dokumen portofolio, maka halaman ini tidak perlu diisikan.

Baca Juga: Trauma Healing Kurangi Stres Anak-anak Korban Gempa Sulbar

5.Siswa mengisikan prestasi pada halaman "Prestasi". Isian prestasi pada halaman ini bersifat tidak wajib, artinya isiannya tidak wajib ada.

Silakan isikan prestasi yang sesuai dengan bidang dan tingkat prestasi yang disyaratkan pada masing-masing pilihan di kolomnya.

6. Siswa melakukan finalisasi pada halaman "Finalisasi" jika semua isian data sudah diyakini kebenarannya.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah

Sumber: Twitter @ltmptofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x