Hasil Pertandingan BRI Liga 1: PSM Makassar Menang Telak Lawan Persebaya Surabaya

18 September 2021, 20:35 WIB
PSM Makassar Vs Persebaya Surabaya /instagram/psmmakassar_news/

Jurnal Makassar – PSM Makassar meraih kemenangan penuh saat melawan Persebaya Surabaya pada 18 September 2021 malam.

Atas kemenangan tersebut, PSM Makassar mengamankan 3 poin penuh.

Pasukan Juku Eja berhasil meraih kemenangan tiga poin penuh pada laga pekan ke-3 melawan Persebaya.

Anak asuh Milomir Seslija sempat tertinggal lebih dulu atas gol striker asing Persebaya, Jose Wilkson di menit 20.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Babak Pertama PSM Makassar Unggul 3-1atas Persebaya Surabaya

Keunggulan Persebaya hanya mampu bertahan sepuluh menit sebelum pemain asing PSM Makassar, Anco Jansen berhasil menyamakan kedudukan di menit ke 30.

Gol yang diciptakan Anco Jansen berhasil membuat Pasukan Ramang bangkit atas derita kekalahan di menit 20.

Pertandingan berjalan semakin sengit tatkala pemain PSM Makassar kembali menciptakan gol keduanya di menit 37.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Babak Pertama PSM Makassar Unggul 3-1atas Persebaya Surabaya

Anco Jansen kembali menorehkan golnya lewat tendangan bebas dan berhasil merubah kedudukan menjadi 2-1.

Kemenangan tersebut berhasil membuat pasukan Juku Eja bermain lebih agresif pada pertandingan tadi.

Mengingat keunggulan sementara dimiliki PSM Makassar, intensitas permainan semakin tinggi pada laga PSM Makassar vs Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Raih Penghargaan di Obsesi Awards 2021: Ini Rezeki Baby AH

Tak puas dengan keunggulan 2-1, pemain PSM Makassar kembali menjebol gawang Persebaya lewat sepakan Yakob Sayuri.

Dengan gol tersebut, PSM Makassar berhasil mengunci kemenangan hingga paruh pertama selesai.

Pada paruh kedua, sejumlah peluang yang dimiliki PSM Makassar kembali terjadi, tetapi belum mampu berbuah gol.

Baca Juga: Sedang Hamil Aurel Hermansyah Curhat ke Nagita Slavina: Atta Maunya Anak Cowok

Skor bertahan 3-1 hingga pertandingan selesai, kemenangan yang diraih PSM Makassar merupakan kemenangan perdananya pada kompetisi BRI Liga 1 2021.***

Editor: Irsal Masudi

Tags

Terkini

Terpopuler