Ini Sosok Pemain Persib Bandung yang Diwaspadai Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso

17 Juni 2022, 18:05 WIB
Link live streaming Persebaya Surabaya Vs Persib Bandung Piala Presiden 2022 hari ini di Indosiar dan Vidio. /Vidio.com

Jurnal Makassar – Pelatih Persebaya Suraba Aji Santoso sudah memiliki nama pemain Persib Bandung yang perlu diwaspadai.

Persebaya Surabaya vs Persib Bandung akan bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat, 17 Juni 2022 pukul 20.30 WIB.

Saat dalam sesi konferensi pers, Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengungkapkan sosok pemain Persib Bandung yang perlu diwaspadai.

Baca Juga: Tidak Ingin Bernasib Sepeti Persita Tangerang, Dewa United Ingin Hasil Baik Lawan PSIS Semarang

Aji Santoso mengatakan, ada satu pemain Persib Bandung yang meski diwaspadai.

Penekanan untuk mewaspadai sosok pemain Persib Bandung tersebut diberikan untuk bek sayap kanan dan kiri Persebaya Surabaya yang merupakan pemain muda.

Menurutnya klub berjuluk Maung Bandung itu kini memiliki penyerang yang cukup tajam yakni Ciro Alves.

Terlebih lagi, kata dia, pemain harus tetap fokus guna meminimalisir kesalahan-kesalahan.

Baca Juga: Profil dan Biodata David Maulana, Eks Kapten Timnas U-16 Gabung ke Bhayangkara FC

Sehingga momen kesalahan seperti ketika menghadapi Bhayangkara FC tidak akan terulangi lagi.

"Kami kebobolan karena terjadi miskomunikasi antar pemain belakang dan penjaga gawang, ini yang sudah kami evaluasi tidak boleh terjadi lagi hal itu," kata Aji.

Sebelumnya, Aji Santoto memastikan tim asuhannya akan bermain maksimal saat bermain di Stadion Gelora Bandung Lautan Api yang merupakan kendang dari Persib Bandung.

Aji Santoso memastikan anak asuhnya tidak akan gugup ketika bermain di harapan ribuan suporter Persib atau Bobotoh.

Baca Juga: Makan Konate Resmi ke RANS Nusantara FC, Arsitek Persija Thomas Doll Incar Penyerang Eropa Republik Ceska

Ia menekankan kepada pemainnya untuk bisa tampil dan memberikan yang terbaik, apalagi kata Aji Santoso laga ini akan mendatangkan banyak penonton.

Aji Santoso pun meyakini laga tersebut akan dihadiri oleh lebih banyak penonton dibandingkan laga Persib sebelumnya.

"Saya pastikan pemain tidak akan nervous, tidak gugup, karena justru mereka menikmati kalau banyak penonton," kata Aji Santoso dilansir dari Antara.

Sementara itu, Bek Sayap Persebaya Altariq Ballah mengatakan meski nantinya bakal ada ribuan Bobotoh Persib yang hadir, tetapi dirinya memastikan akan tetap fokus pada pertandingan.

Baca Juga: Eks Persija Jakarta Novri Setiawan Semakin Moncer Bersama Bali United FC, Ini Profil dan Biodatanya

"Pertandingan besok semua nggak ada masalah, aman, nanti akan ada rapat lagi dengan pelatih untuk besok, jadi pemain semua siap meraih hasil maksimal," kata Alta.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah

Tags

Terkini

Terpopuler