Berkat Dwigol Halland,Sevilla Tersingkir Liga Champions

- 10 Maret 2021, 16:12 WIB
Para Pemain Dortmund Merayakan lolos ke babak Perempat Final Liga Champoins, 10 Maret 2021.
Para Pemain Dortmund Merayakan lolos ke babak Perempat Final Liga Champoins, 10 Maret 2021. /INA FASSBENDER/Pool via REUTERS

Jurnal Makassar-Pupus sudah langka Sevilla melaju ke perempat final Liga Champions usai ditahan imbang Borussia Dortmund 2-2 di Stadion Signal Iduna Park, Dortmund, Jerman, Rabu 10 Maret dini hari tadi.

Hasil itu cukup bagi Dortmund untuk meegaskan keungulan mereka dalam dua leg 16 besar yang berakhir dengan agregat 5-4 atas Sevilla.

Tim tamu datang dengan beban berat untuk membalikkan kedudukan, pasalnya dileg pertama Sevilla kalah 2-3 dari klub Jerman tersebut.

Baca Juga: Berada Di Grup Neraka, Ini Kata Kapten Zulkifli Syukur

Mengawali pertandingan skuad asuhan Julen Lopetegui tampal agresif tetapi tembakan jarak jauh Lucas Ocampos masih dapat ditepis oleh kiper Marwin Hitz.

Tim tamu kembali menciptakan peluang pada menit ke-20, sayang tembakan Suso menyambut umpan kiriman Ocampos masih melenceng disisi luar tiang gawang.

Kendati demikian Dortmund pun tak kalah untuk mencetak gol.

Baca Juga: Patrick Waggai Dikabarkan Bakal Merapat Ke PSM Makassar

Alhasil dimenit ke-35 tim kuning hitam memecah kebuntuhan lewat Erling Haaland yang mencetak gol dari umpan Marci Reus.

Halaman:

Editor: Muhammad Alfathriawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah