Jurnalis Malaysia Bocorkan Dua Kandidat Pelatih Timnas Malaysia dari Korea Selatan

- 16 Januari 2022, 16:00 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, mundur.
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, mundur. /FAM

Jurnal Makassar - Salah satu Jurnalis Malaysia yang terkenal dalam membocorkan transfer-transfer pemain Liga Malaysia, Zulhelmi Zainal, baru saja memberikan bocoran 2 calon kandidat kuat pelatih Timnas Malaysia untuk menggantikan Tan Cheng Hoe.

Dua kandidat pelatih Harimau Malaya itu berasal dari Korea Selatan , yakni Kim Hak Bum dan Kim Pan Gon seperti dilansir Jurnal Makassar dari akun Instagram @bolablangkon.

Kim Hak Bum merupakan mantan pelatih Timnas U-23 Korsel yang berhasil meraih medali emas Asian Games 2018 dan menjuarai AFC U-23 2020 .

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Philippe Coutinho Jadi Mimpi Buruk Bagi Manchester United

Sementara Kim Pan Gon saat ini menjabat sebagai Vice President Federasi Korea Selatan (KFA). Sebelumnya dirinya menjabat sebagai pelatih Timnas U-23 Hongkong dari tahun 2013 hingga 2017.

Beberapa Kandidat Pelatih tersebut ternyata memiliki kedekatan dengan pelatih Timnas Indonesia, Kim Pan-gon juga sosok yang tak asing dengan Shin Tae-yong.

Saat Korea Selatan terhenti di babak 16 besar Piala Dunia 2018, Pan-gon yang menjadi wakil ketua asosiasi sepak bola Korea Selatan gencar meminta Shin Tae-yong mendapat evaluasi.

Baca Juga: Pelatih Manchester United Ralf Rangnick Ungkap Kekecewaannya Usai Ditahan Imbang Aston Villa

Pada saat itu juga Pan-gon juga yang akhirnya menujuk 10 kandidat pengganti Shin Tae-yong saat itu. Meski di beberapa kesempatan Pan-gon mengaku tak memiliki masalah pribadi dengan Shin Tae-yong dan tetap memujinya sebagai salah satu pelatih terbaik Korea.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x