Hujan Gol Warnai Laga PSIS Semarang vs Persita Tangerang Pekan 32 BRI Liga 1

- 20 Maret 2022, 18:06 WIB
Kapten PSIS Semarang cetak brace saat PSIS Semarang lawan Persita Tangerang.
Kapten PSIS Semarang cetak brace saat PSIS Semarang lawan Persita Tangerang. /Instagram @psisfcofficial

Jurnal Makassar - Hujan gol kembali tercipta saat laga PSIS Semarang kontra Persita Tangerang pekan 32 BRI Liga 1.

Pertarungan panas PSIS Semarang dan Persita Tangerang baru saja dihelat dengan hasil imbang 3-3.

PSIS Semarang dan Persita Tangerang sama-sama berkekuatan penuh di pekan 32 kompetisi berjalan.

Baca Juga: Profil dan Biodata Rara Istiani Wulandari Sang Pawang Hujan di MotoGP Mandalika Lengkap Akun Instagramnya

Melihat gol yang tercipta, keduanya saling berbagi poin di laga pekan 32 yang baru saja selesai digelar pada 20 Maret 2022 ini.

Laskar Mahesa Jenar kembali mendapatkan hasil positif dengan torehan satu poin.

Begitu pula dengan Pendekar Cisadane yang harus puas dengan hasil satu poin dengan PSIS Semarang.

Saat laga baru saja berjalan, kejutan Pendekar Cisadane justeru lebih awal tercipta lewat aksi Kasim Botan di menit 3 pertandingan berjalan.

Baca Juga: Hasil MotoGP Mandalika 2022: Miguel Oliveira Rebut Juara, Fabio Quartararo Kedua

Persita Tangerang sementara waktu pimpin jalannya pertandingan di paruh pertama.

Hingga akhirnya Taylon Correa kembali menggandakan keunggulan Persita lewat golnya di menit 22.

Unggul sangat cepat dengan torehan 2 gol, PSIS Semarang mampu perkecil ketinggalan dengan gol Jonathan Cantillana di menit 27.

Gol Jonathan tersebut sekaligus menutup pertandingan paruh pertama dengan kedudukan sementara 2-1.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoPG Mandalika 2022: Quartararo Raih Pole Position, Marc Marquez ke 15

Persita Tangerang mampu amankan poin sementara atas PSIS Semarang.

Usai turun minum, laga kembali berjalan cukup sengit.

Sengitnya pertandingan berjalan, 3 gol kembali tercipta.

Persita Tangerang kembali berhasil menambah gol ketiganya lewat eksekusi titik putih Taylon Correa di menit 58.

Dengan skor yang sementara tercipta, permainan keduanya terus sengit hingga gol PSIS Semarang kembali tercipta.

Wallace Costa mampu perkecil ketinggalan di menit 65.

Hal tersebut, membuat Laskar Mahesa Jenar terus bangkit atas ketinggalan mereka dari Pendekar Cisadane.

Jelang menit pertandingan berakhir, Wallace Costa berhasil ciptakan gol penyama kedudukan hingga bertahan dengan skor akhir 3-3.

Hingga laga berakhir, PSIS Semarang dan Persita Tangerang mampu sudahi pertandingan dengan hasil akhir 3-3.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x