Pemerintah Perpanjang PPKM Level 4 Hingga 9 Agustus 2021

- 2 Agustus 2021, 21:41 WIB
Pernyataan Presiden Joko Widodo terkait Perkembangan Terkini PPKM
Pernyataan Presiden Joko Widodo terkait Perkembangan Terkini PPKM /Tangkap layar YouTube/Sekretariat Presiden/

Jurnal Makassar - Presiden Joko Widodo memutuskan memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4.

Melalui siaran langsung dikanal youtube Sekretariat Presiden, Jokowi mengumumkan perpanjangan PPKM level 4 hingga 9 Agustus mendatang.

"Pemerintah memutuskan melanjutkan PPKM level 4 dari tanggal 3 Agustus sampai 9 Agustus di sejumlah kabupaten dan kota tertentu," katanya.

Baca Juga: PPKM Level 4 Berakhir Hari ini 2 Agustus 2021, Akankah Diperpanjang Lagi

Jokowi melanjutkan, pengaturan aktivitas dan mobilitas warga akan disesuaikan dengan kondisi masing-masing wilayah.

Joko Widodo menyebutkan PPKM yang sebelumnya telah berlaku sejak 26 Juli hingga hari ini, 2 Agustus 2021 telah membawa hasil yang baik secara nasional.

Perbaikan tersebut dalam kasus harian kasus kesembuhan, kasus aktif hingga persentase keterisian tempat tidur.

Baca Juga: PPKM Diperpanjang, Lesti Kejora dan Rizky Billar Belum Putuskan Acara Nikah

Aturan teknis secara rinci dijelaskan oleh Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan menteri terkait lainnya.

Jokowi menegaskan, untuk mengurangi beban masyarakat akibat berbagai pembatasan mobilitas dan aktivitas sosial ekonomi, pemerintah tetap mendorong percepatan dalam penyaluran bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat.

Halaman:

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x