20 Ucapan Selamat Menikah Islami Penuh Makna Yang Dapat Kamu Gunakan

- 2 Juli 2022, 12:10 WIB
Ucapan Selamat Menikah Islam
Ucapan Selamat Menikah Islam /Pixabay/@StockSnap

Jurnal Makassar – Pernikahan merupakan momen sangat ditunggu-tunggu oleh setiap orang karena pernikahan adalah momen yang paling sakral dan bahagia.

Menikah merupakan ibadah. Selain doa yang dipanjatkan kedua pengantin, akan terasa semakin lengkap jika keluarga, teman, atau para sahabat turut memberikan ucapan selamat kepada pasangan yang sedang melangsungkan pernikahan.

Mengucapkan selamat kepada pasangan yang baru menikah sering dilakukan para tamu yang datang. Ucapan ini bertujuan untuk memberi selamat sekaligus merayakan hari pernikahan dan kehidupan baru mereka.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Trans 7 Hari Ini 30 Juni 2022: Ada The Police dan Lapor Pak!

Bagi umat Islam, ucapan selamat menikah islami sering digunakan sebagai doa bagi pasangan baru. Ucapan selamat menikah yang dalam islam mengandung doa, harapan terbaik, dan kebahagian bagi pasangan tersebut.

Dalam hadis Riwayat Abu Daud no.1230 yang menjelaskan bahwa Nabi SAW apabila mengucapkan selamat kepada seseorang yang menikah beliau mengucapkan:

“Semoga Allah memberi berkah kepadamu dan memberi berkah atas (pernikahan)mu dan mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.”

Oleh sebab itu, dianjurkan memberi ucapan selamat menikah bagi para tamu yang datang ke pernikahan.

Baca Juga: Aespa Akan Hadir di Forum Tingkat Tinggi PBB dan Sampaikan Pidato

Berikut ucapan selamat menikah islami penuh kesan yang dapat kamu gunakan:

1. Semoga Allah SWT menyempurnakan kebahagiaan kalian dan menjadikan pernikahan kalian sebagai ibadah kepada-Nya.

2. Barakallahu lakum wa baraka alaikum.

Artinya: Mudah-mudahan Allah memberi kalian keberkahan dan melimpahkan atas kalian keberkahan

3. Baarakallahu laka wa baarakaa alaika wa jama'a bainakumaa fii khoirin.

Baca Juga: Tampilkan Dualitas Karakter Dalam Drama ‘Anna’, Suzy Ceritakan Persiapan Aktingnya

Artinya: Semoga Allah memberkahimu dalam segala hal (yang baik) dan mempersatukan kamu berdua dalam kebaikan.

4. Semoga menjadi pasangan yang sejati sampai dunia akhirat, semoga dikaruniai keturunan yang saleh dan salehah, semoga jadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warahmah.

5. Semoga pernikahan ini dapat menjadi dan dapat membawa kebahagiaan keluarga dan orang-orang sekitar. Semoga Allah SWT selalu merahmati dan meridhoi kalian dengan kedamaian dan kebahagiaan dunia dan akhirat.

6. Barakallahu lakuma wa jama’a baina kuma fii khair.

Baca Juga: Sinopsis Drama Extraordinary Attorney Woo Pengacara Autis yang Jenius Tayang di Netflix

Artinya: Semoga berkah Allah dilimpahkan kepadamu Dan menghimpun engkau berdua dalam keadaan baik (bahagia).

7. Barakallahu laka wa jama’a bainakuma fi khairin. Barakallahu likulli wahidin minkuma fi shahibihi wa jama’a bainakuma fi khairin."

Artinya: Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagimu. Dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan. Berkah Allah (semoga tercurahkan) bagi masing-masing kalian berdua atas pasangannya, dan (semoga) Allah mengumpulkan kalian berdua dalam kebaikan.

8. Selamat menikah, semoga Allah SWT selalu meridhoi dan humpunkan kalian berdua pada kebahagiaan dan kebaikan.

9. Selamat menempuh hidup baru, semoga Allah SWT menyempurnakan ibadah kalian ini, menyempurnakan kebahagiaan kalian, dan senantiasa memberikan petunjuk dalam segala keputusan yang kalian buat.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu More - By J-Hope BTS

10. Jazakallahu khairan khatira. Alhamdulillah, selamat menempuh hidup baru. Semoga kalian selalu diberikan rahmat, keberkahan, dan ridha dari Allah.

11. Selamat atas pernikahan kalian. Barakallahu laka wa baraka alaikum.

Artinya: Semoga Allah memberikan keberkahan pada kalian san melimpahkan keberkahan atas kalian.

12. Selamat menikah. Barakallahu lakuma wa jama’a baina kuma fii khair.

Artinya: Semoga Allah memberikan berkah melimpah kepadamu dan menyatukan kalian berdua dalam keadaan baik dan bahagia.

13. Selamat menjalani hari-hari pasca pernikahan. Bahagia selalu wahai saudaraku. Semoga Allah Swt selalu menuntunmu beserta pasanganmu meraih cinta-Nya.

Baca Juga: Jadwal Perempat Final Piala Presiden: Arema FC vs PS Barito Putera, Singo Edan Bakal Uji Kehebatan Abel Camara

14. Ibadah terindah adalah pernikahan. Duduk berdua, menghabiskan waktu bersama, menyuapi makanan, semua hal tersebut adalah ibadah. Semoga kebahagiaan dan keberkahan dari Allah Swt senantiasa bersamamu.

15. Selamat berbahagia. Jadikan niat menikah ini sebagai ibadah untuk mengikuti sunnah Rasulullah Saw. Semoga Allah Swt senantiasa memudahkan perjalanan kalian.

16. Selamat menjalani hidup baru. Semoga kalian selalu diberi petunjuk dari Allah Swt dalam setiap langkah.

17. Semoga pernikahan ini dapat memberikan berkah pada kalian sampai akhir hayat dan kalian akan selalu memperoleh rahmat-Nya.

18. Semoga pernikahan ini menjadi tanda awal perjalanan cinta kalian yang sesungguhnya diridhai-Nya.

Baca Juga: Besaran Gaji ke-13 yang Akan Diterima PNS yang Cair Pada 1 Juli 2022

19. Semoga pernikahan ini mampu menyatukan kalian di dunia dan di akhirat sebagai bentuk ibadah kepada-Nya.

20. Dengan pernikahan ini maka sempurnalah kehidupan kalian. Warnailah pernikahan dengan saling menghormati, menyayangi, dan saling menolong dalam ketaatan satu sama lain. Semoga Allah selalu melimpahkan petunjuk, rahmat, dan berkah kehidupan, serta rezeki yang halal dan keturunan yang saleh dan salehah.

Demikian, ucapan selamat menikah islami penuh makna yang dapat kamu gunakan. Semoga yang mengucapkan segera mendapatkan ucapan yang sama bagi para singelillah.***

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah