Kemnaker dan Serikat Buruh Gelar Vaksinasi Covid-19 Bagi Keluarga Pekerja

- 21 Agustus 2021, 20:54 WIB
Vaksinasi untuk keluarga pekerja
Vaksinasi untuk keluarga pekerja /Jurnal Makassar/Kemnaker/Kemnaker

Jurnal Makassar – Kemnaker mengadakan vaksinasi Covid-19 dengan Federasi Serikat Pekerja Panasonic Gobel (FSPPG) bagi keluarga pekerja di Balai Latihan Kerja (BLK) Cipayung, Jakarta Timur.

Kegiatan tersebut dilaksanakan Federasi FSPPG pada 21 Agustus 2021 dengan melibatkan penduduk sekitar.

Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial Dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PHI-Jamsos) Kemnaker, Indah Anggoro Putri, menyatakan rasa bangganya kepada serikat pekerja tersebut dengan kreatifitas yang dikerjakan tersebut.

Baca Juga: Segera Punya Anak, Ini Isi Surat Permintaan Maaf Bobby iCON di Instagram

Hal tersebut diutarakannya saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi 500 orang keluarga pekerja di BLK oleh FSPPG –K Sarbumusi.

“Hari ini saya menyaksikan langsung proses vaksinasi yang diinisiasi oleh FSPPG-K Sarbumusi dengan memprioritaskan keluarga pekerja Panasonic Gobel,” kata Dirjen Putri.

Dirjen Putri mengatakan, sesuai dengan arahan Menaker Ida Fauziyah untuk mendukung program vaksinasi nasional, pihaknya akan terus mendorong Serikat Pekerja/Serikat Buruh (SP/SB) untuk mengupayakan vaksinasi pekerja dan keluarganya.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Not For Us by Maudy Ayunda

“Peningkatan Herd Immunity tidak hanya dilakukan oleh pemerintah, tapi harus ada kontribusi pengusaha dan pekerja melalui serikatnya,” ucap Dirjen Putri.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah