Bukti Jakarta Penting Bagi Seoul, Korea Selatan Tak Mau Lepaskan Indonesia dari Proyek KF-21 Boramae

- 21 November 2021, 21:56 WIB
Loyal Wingman salah satu bukti nyata kehebatan jet tempur KF-21 Boramae
Loyal Wingman salah satu bukti nyata kehebatan jet tempur KF-21 Boramae / / KAI

“Indonesia akan melihat pembayarannya dikurangi 100 miliar won ($85 juta) menjadi 1,6 triliun won untuk proyek jet tempur bersama dengan Korea Selatan,

Administrasi Program Akuisisi Pertahanan mengatakan Senin, seminggu setelah mencapai kesepakatan baru dengan Indonesia di tengah rumor default negara Asia Tenggara,” tulis The Korea Herald.

Sebagai informasi tambahan, jet tempur KF-21 Boramae sendiri merupakan pesawat militer yang tergolong ke dalam generasi empat setengah.

Baca Juga: Yang Lagi Viral di TikTok Perverse Family Jangan Dicari, Awas Bisa Trauma Loh

Meskipun bukan jet tempur yang memiliki kemampuan siluman, dikatakan jika KF-21 Boramae akan secara bertahap disematkan kemampuan serupa.

“KF-21 Boramae tidak akan sepenuhnya menjadi pesawat tempur siluman, tetapi secara bertahap sifat siluman pesawat baru akan meningkat,” tulis The Drive.

Adapun peluncuran perdana dari jet tempur KF-21 Boramae, dilansir dari Yonhap, dilakukan pada April 2021 lalu.

Kehadiran prototipe jet tempur KF-21 Boramae ini menegaskan jika Indonesia dan Korea Selatan membuat jet tempur yang memiliki teknologi super canggih.

Nantinya, jika sesuai dengan yang dijadwalkan, jet tempur KF-21 Boramae bakal melakukan penerbangan perdana sekitar tahun 2022 mendatang.

Sedangkan untuk produksi massal dari jet tempur KF-21 Boramae ini diharapkan bisa terjadi di tahun 2026.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah