Ternyata Bukan Ibu, Pesan Ustad Bendri Jaisyurrahman: Ayah yang Harus Banyak Berbincang dengan Anak

- 8 Maret 2022, 15:20 WIB
Ustad Bendri Jaisyurrahman
Ustad Bendri Jaisyurrahman /Instagram @ajobendri

Jurnal Makassar – Menurut Ustad Bendri Jaisyurrahman, sekarang mulai bermunculan gerakan yang mencoba mengajak ayah untuk terlibat aktif dalam pengasuhan anak. Karena faktanya, anak sangat membutuhkan sosok ayah, bukan hanya ibu.

Ustad Bendri Jaisyurrahman menegaskan bahwa di dalam Al Quran, ternyata merekam lebih banyak perbincangan ayah dengan anaknya, daripaa ibu dengan anaknya.

Ustad Bendri Jaisyurrahman mencatat, setidaknya ada 14 dialog antara ayah dan anak yang diabadikan dalam Al Quran. Sementara dialog ibu dan anak, yang hanya dua.

Baca Juga: Pesan Buya Yahya untuk Suami yang Masih Pegangguran: Jangan Sampai Tergolong 'Lelaki Gila'

Seharusnya ini yang menjadi inspirasi bagi keluarga muslim, khususnya ayah, sesibuk apapun harus memberikan waktu khusus kepada anaknya. Agar ada kesempatan untuk berdialog.

Dialog ayah kepada anak, di dalam Al Quran ternyata sangat spesial. Kalau dicermati, pesan-pesan dialog antara ayah dan anaknya, adalah pesan yang berbobot.

Dan menurut Ustad Bendri Jaisyurrahman, secara psikologis anak akan lebih mudah mendapat pesan dari ayahnya. Ayah punya beberapa kelebihan saat menjadi pengirim pesan kepada anaknya.

Baca Juga: Penyandang Disabilitas Dapat Beasiswa LPDP 2022, Berikut Syarat dan Pendaftaran

Misalnya suara ayah yang lebih berat dari ibunya, akan memberikan efek yang bisa menghunjamkan pesan ke dalam hati anak. Efek pesan itu akan membekas dan terngiang dalam memori anak. Akan abadi sampai dia dewasa nanti.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x