Jelang Piala AFF U-17 Tiga Pemain Muda Persib Bandung Masuk PC Timnas U-16

- 4 Maret 2022, 15:00 WIB
Latihan Timnas Indonesia U-16 Persiapan untuk Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala AFC U-17
Latihan Timnas Indonesia U-16 Persiapan untuk Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala AFC U-17 /PSSI

Jurnal Makassar - Timnas U-16 telah memulai persiapan jelang Piala AFF U-17 yang akan digelar Juli 2022 mendatang.

PSSI memanggil 34 pemain untuk memulai persiapan Piala AFF U-17, tiga diantaranya adalah pemain binaan diklat Persib Bandung.

Tiga nama pemain Persib Bandung adalah Seva Ditya Rangga, M. Bagus Cahaya Islami dan Zulkifli Lukmansyah.

Baca Juga: Arhan Pratama Akan Berangkat Ke Jepang Pada Akhir Maret

Pemangggilan tiga pemain tersebut disampaikan melalui surat bernomor 805/AGB/145/II-2022, perihal pemanggilan pemain Tim Nasional Indonesia U-16 Putra. Surat ditandatangani Sekjen PSSI, Yunus Nusi.

Tiga pemain yang sebelumnya memperkuat Persib U-16 di Elite Pro Academy tahun 2021. Kini mereka dipanggil PSSI untuk menjalani program pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia U-16 di Jakarta, 2-12 Maret 2022.

Program pemusatan latihan Timnas ini merupakan bagian dari persiapan menghadapi Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala AFC U-17 tahun ini.

Baca Juga: Profil Sin Yeong Bae Gelandang Persita Tangerang yang Sukses Tampil Memukau Dua Laga Terakhir

Doketahui , timnas Indonesia U-16 saat ini dilatih oleh Bima Sakti.

Pelatih U-16 Bima Sakti mengungkapkan dirinya berterima kasih karena telah diberikan waktu yang panjang dari PSSI untuk menyiapkan skuad.

"Tim pelatih timnas U-16 mengucapkan terima kasih kepada PSSI, Ketum, Sekjen, dan coach Indra, sehingga kami TC Maret ini. Piala AFF U-16 akan berlangsung akhir Juli, sehingga kami ada waktu, latihan persiapan sebelumnya, adaptasi pemain, fisik, bahgaimana cara main, pemahaman taktik inividu dan tim," ungkap Bima Sakti dikutip dari hal resmi PSSI, Jumat 4 Februari 2022.

Baca Juga: Pelatih Persija Jakarta Sudirman Sindir Kemenangan Persib Bandung Diraih Setelah 4 Kali Mencoba

Bima juga menambahkan bahwa yang terpenting sekarang ini adalah untuk meningkatkan metal pemain sebelum berlaga.

"Yang kami cari itu paling penting mental, karena akan hadapi pertandingan internasional. Kami butuh pemain yang punya kemauan, disiplin, jadi mental harus siap," kata Bima.***

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah