Masih Punya Utang Puasa, Begini Cara Bayar Sebelum Ramadhan 2023 dari Fidyah hingga Qada

15 Maret 2023, 09:49 WIB
Ramadhan 2023 sebentar lagi, utang puasa wajib dibayarkan /Pixabay @Sanim Mahmud Ratul

Jurnalmakassar.com – Simak berikut ini adalah informasi mengenai tata cara melakukan pembayaran hutang puasa Ramadhan. Pembayaran hutang harus dilakukan sebelum memasuki bulan puasa Ramadhan 2023.

Sebelum memasuki Ramadhan 2023, bagi umat Muslim yang masih memiliki hutang puasa diwajibkan untuk segera bisa membayarnya. Apabila hutang puasa tidak ditunaikan maka akan ditagih oleh sang pencipta.

Puasa Ramadhan sendiri bagi umat muslim adalah suatu kewajiban yang harus dilaksanakan, terkecuali bagi mereka yang memiliki kendala atau diluar dari yang sudah ditetapkan.

Baca Juga: Niat Puasa Ramadhan 1444 H Lengkap Doa Sahur Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan, Dibaca sebelum Terbit Fajar

Bagi umat muslim yang masih memiliki hutang puasa, dilansir Jurnalmakassar.com dari berbagai sumber berikut ini adalah cara membayar hutang puasa dan bacaan niat untuk puasa pengganti.

Untuk yang akan membayar hutang puasa, ada beberapa cara Langkah yang bisa dilakukan, hanya saja Langkah tersebut harus memenuhi beberapa syarat.

Bagai yang akan membayar puasa melalui Fidyah, makah yang bisa melakukannya jika termasuk dalam beberapa golongan ini.

1. Orangtua renta
2. Mengidap sakit parah
3. Wanita hamil dan menyusui
4. Orang mati Dalam
5. Mengakhirkan qada Ramadhan

Baca Juga: Bacaan Niat Zakat Fitrah, Ketentuan, dan Syarat Wajib lengkap dengan Artinya

Adapun cara pembayaran hutang puasa melalui Fidyah adalah, apabila 1 hari meninggalkan puasa makan Ia diwajibkan membayar 1 fidyah ke fakir miskin.

Pembayaran fidyah sendiri dapat dilakukan baik dengan menggunakan beras maupun dengan menggunakan uang.

Cara perhitungannya sendiri dengan Takaran 1 mud atau kira-kira 6 ons= 675 gram / 0,75 kilogram.

Bagi yang akan membayar Fidyah dengan menggunakan uang dengan cara sebagai berikut, diantaranya:

Baca Juga: Selebgram Ajudan Pribadi Ditangkap Polisi di Makassar

1. Menghitung jumlah tak puasa.
2. Niat untuk membayar fidyah.
3. Mendatangi pengelola zakat.
4. Sampaikan maksud untuk membayar fidyah.
5. Baca doa sebagai tanda fidyah telah dibayarkan.
Sementara bagi yang akan membayar hutang puasa dengan menggantinya dengan puasa bisa dilakukan hingga sebelum masuk bulan Ramadhan berikutnya.

Adapun beberapa tata cara yang dapat dilakukan untuk melakukan Qada puasa adalah sebagai berikut:

1. Dilakukan sesudah bulan Ramadhan atau sebelum masuk Ramadhan selanjutnya.
2. Diganti sebanyak puasa yang ditinggalkan
3. Boleh berurutan maupun tidak.
4. Disunahkan sahur.
5. Niat setelah

Berikut niat puasa qada:

Baca Juga: Kapan Puasa Ramadan 2023 versi Muhammadiyah, NU, dan Pemerintah?

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ قَضَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ لِلهِ تَعَالَى

Nawaaitu shauma ghadin ‘an qadhā’I fardhi syahri Ramadhāna lillâhi ta‘âlâ.

"Saya berniat untuk mengqadha puasa Bulan Ramadan esok hari karena Allah Ta'ala."

6. Puasa sejak subuh hingga magrib.
7. Disunahkan menjalankan salat sunah.
8. Disunahkan berbuka puasa dengan yang manis-manis.***

Editor: Aan Febriansyah

Tags

Terkini

Terpopuler