Isra Miraj 27 Rajab 1442 Hijriyah, Ini Ucapan yang Dapat Dibagikan ke Teman dan Keluarga

- 9 Maret 2021, 05:20 WIB
Ilustrasi. Isra Miraj 1442 Hijrian diperingati pada Kamis, 11 Maret 2021 mendatang, simak 11 ucapan yang cocok dijadikan status WhatsApp.
Ilustrasi. Isra Miraj 1442 Hijrian diperingati pada Kamis, 11 Maret 2021 mendatang, simak 11 ucapan yang cocok dijadikan status WhatsApp. /Pixabay/Konevi

Jurnal Makassar - Isra adalah sebuah peristiwa ketika Allah memperjalankan Nabi Muhammad ke Masjidil Aqsa di Yerusalem, Palestina, dari Masjidil Haram di Makkah, Arab Saudi.

Sementara Mi’raj adalah dinaikkannya Nabi Muhammad dari Masjidil Aqsa, melintasi langit-langit, ke Sidrah al-Muntaha—sebuah tempat yang tidak dapat dijangkau nalar dan pengetahuan manusia, jin, dan bahkan malaikat sekali pun.

Isra Miraj akan diperingati pada 11 Maret mendatang, sudah menyiapkan ucapan selamat Isra Miraj 1442 H untuk dibagikan ke teman dan keluarga?

Walaupun masih dalam kondisi pandemi, umat Islam akan memperingati Isra Miraj 1442 H yang jatuh pada 27 Rajab 1442 H atau bertepatan pada 11 Maret 2021 hari ini.

Deretan ucapan berikut bisa digunakan untuk disebar ke grup-grup WhatsApp Anda.

1. Selamat Hari Raya Isra Miraj Rasulullah SAW. Semoga kita senantiasa dapat meneladani akhlak mulia Baginda Nabi.

2. Selamat memperingati Isra Miraj 1442 H bagi seluruh kaum muslim. Semoga kita senantiasa dalam lindungan Allah SWT.

3. Selamat memperingati Isra Miraj Nabi Muhammad SAW. Mari bersama tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

4. Selamat merayakan Isra Miraj 1442 H. Jadikan motivasi dan semangat dari perjalanan Isra Miraj untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT seperti yang diajarkan oleh Rasulullah SAW.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah