3 Kebiasaan yang Sering Dilakukan Termasuk Keseringan Mandi Hingga Sikat Gigi Ternyata Salah

- 18 Desember 2021, 20:18 WIB
Jarang Orang Tahu, Cara yang Benar Sikat Gigi Agar Bersih dan Sehat
Jarang Orang Tahu, Cara yang Benar Sikat Gigi Agar Bersih dan Sehat /jennyfriedrichs/Pixabay

Jurnal Makassar - Sebagai manusia yang penuh aktivitas tentu banyak hal yang kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari. Tapi tahukah anda bahwa selama ini ada kebiasaan yang terlanjur sering kita lakukan padahal kebiasaan itu ternyata salah.

Tiga kebiasaan yang sering dilakukan manusia tapi ternyata salah, cukup mengejutkan bagi khalayak umum.

Seperti apa kira-kira? simak 3 kebiasaan yang sering dilakukan tapi ternyata salah.

1. Keseringan Mandi

Baca Juga: Persija Jakarta Dikabarkan Mendepak Yann Motta, Ini Sosok Pemain Belakang Bidikan Persija

Kegiatan mandi, mungkin bisa dimasukkan dalam kategori yang sama dengan makan ataupun tidur. Sebuah kegiatan yang telah menjelma rutinitas dan dirasa wajib untuk dilakukan setiap harinya. Normalnya di Indonesia, seseorang akan mandi dua kali sehari.

Namun ketika berada di kota yang cuacanya panas, seseorang akan menambah frekuensi mandinya menjadi tiga bahkan empat kali untuk menghilangkan rasa gerah. Meskipun rasanya segar, tapi ternyata mandi sering-sering itu tidak baik bagi kesehatan.

Menurut Genetic Science Centre di University of Utah, keadaan tubuh yang terlalu bersih justru akan merusak mikrobiome manusia. Mikrobiome sendiri adalah sekumpulan bakteri, virus dan mikroba yang dibutuhkan tubuh kita. Istilah gampangnya, itu bakteri baik yang bermanfaat bagi kesehatan.

Para peneliti juga menyebutkan kalau ekosistem bakteri tadi terganggu maka tubuh akan lebih rentan terhadap penyakit. Termasuk diantaranya mengganggu sistem kekebalan tubuh, pencernaan, dan kerja jantung. Disamping kondisi badan yang ‘terlalu bersih’, penggunaan sabun dan sampo yang berbahan kimia terlalu sering juga akan membunuh bakteri baik ini.

Baca Juga: 5 Tokoh yang Jadi Mitos Ratu Penguasa Lautan Indonesia, Termasuk Nyi Roro Kidul?

Halaman:

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah