3 Tips Sukses Berbisnis ala Ustad Khalid Basalamah, Salah Satunya Pastikan Modalnya Halal

- 11 Januari 2022, 09:15 WIB
Tangkapan layar Ustad Khalid Basalamah
Tangkapan layar Ustad Khalid Basalamah /YouTube Syiarku Islam/

Jurnal Makassar – Ustad Khalid Basalamah, seorang pendakwah asal Makassar. Ia juga seorang pengusaha kuliner yang memiliki resto di Condet, Jakarta.

Selain restoran, Ustad Khalid Basalamah ternyata memiliki beberapa bisnis mulai dari bisnis media, biro perjalanan umrah dan haji, event organizer sampai dengan biro jodoh.

Ustad Khalid Basalamah berbagi 3 tips agar bisa sukses dalam bisnis dalam sebuah unggahan di kanal YouTube Ilmu Mekkah dan Madinah.

Ustad Khalid Basalamah berbagi tiga tips agar bisnis bisa sukses. Tak sekadar sukses, tetapi juga berkah.

Baca Juga: Chord Gitar dan Lirik Lagu 11 Januari ‘Sebelas Januari Bertemu Menjalani Kisah Cinta Ini’ dari GIGI
 
1. Pastikan Modalnya Halal

Ada yang memulai bisnis dengan mengambil modal dari utang riba. Atau mengumpulkan modal dengan cara curang. Ajukan proposal investasi, sudah dikasih, ternyata hilang tanpa kabar.

“Maka ini teman-teman menjadi sebab utama suatu usaha tidak maju. Modal yang salah,” jelas Ustad Khalid Basalamah.
 
2. Sistem yang Dipakai

Pastikan dalam  bisnis kita menggunakan sistem Islam. Pastikan di dalamnya tidak ada manipulasi, jangan ada kebohongan, tidak boleh ada denda-denda yang akan menjerumuskan orang dalam riba. Termasuk tidak boleh ada unsur mengundi nasib.

“Sistemnya harus islami. Transparan. Bagi hasil yang jelas. Kalau ada rugi, ya ditanggung bersama,” kata Ustad yang pernah menjadi dosen di Universitas Muslim Indonesia.

Banyak yang merusak sistem bisnis. Membuat bisnis tidak lagi islami. Misalnya ketika memasarkan produknya, menggunakan wanita yang tidak menutup aurat. Ada juga yang pakai bantuan jin untuk pelaris.

Halaman:

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah