Keindahan Wisata Hutan Magrove di Mamuju Tengah Wajib dikunjungi

5 November 2021, 22:02 WIB
Hutan Mangrove di Mamuju Tengah, Sulbar /Jurnal Makassar/Muslim



Jurnal Makassar - Hutan Magrove atau lebih populer dikenal Jembatan pelangi sudah menjadi suatu objek wisata yang banyak dinikmati oleh masyarakat yang berada di Kabupaten Mamuju Tengah maupun masyarakat yang diluar kabupaten tersebut.

Objek wisata Hutan Mangrove berada di pesisir pantai Salubiro, Kecamatan Karossa, Mamuju Tengah, Sulawesi Barat ini mampu menawarkan sejumlah pemandangan alam yang begitu indah dipandang mata.

Destinasi wisata ini telah diresmikan pada tahun 2018 oleh pemerintah setempat dan kini menjadi salah satu tempat wisatawan terbaik di Mamuju Tengah.

Baca Juga: Pesona Titik Nol Tempat Wisata Baru di Bulukumba

Bagi penikmat wisata,bisa berkunjung ke lokasi ini dan dijamin hasrat berwisata akan terpuaskan.

Untuk mengunjungi tempat ini membutuhkan waktu kurang lebih 3 jam dengan jarak tempuh 156 km dari pusat Kota Mamuju.

Wisata Mangrove atau Jembatan pelangi merupakan jembatan kayu yang di desain dengan warna warni yang indah, serta dibumbui anyaman bergambar di tengah-tengah jembatan merupakan salah satu keunikan dari hutan Magrove yang menarik hati para pengunjung.

Baca Juga: Bansos Sejumlah Rp600 Ini Cair November-Desember 2021, Benarkah BST Tahap 7 dan 8 Ada Lagi?

Keunikan ini sangat layak untuk dijadikan tempat berfoto atau tempat bersantai bersama dengan keluarga.

Disini para wisatawan akan dimanjakan oleh pemandangan alam hutan Mangrove seperti tanaman bakau yang mengelilingi wisata serta pemandangan pantai yang indah.

Jika tertarik dan ingin mengunjungi tempat ini, pengunjung hanya membutuhkan tarif administrasi masuk sebesar Rp5000 per orang.

Salah satu pengunjung wisata mangrove, Suhardi, mengatakan, selain dapat menikmati keindahan alamnya, disini kita juga dapat melihat sunset yang sangat direkomendasikan untuk para wisatawan.

Baca Juga: Hanya Pemilik Kartu Sembako bisa Dapat Top Up Bansos Rp300 Ribu, Cair November 2021

"Selain menikmati keindahan alam hutan Mangrove kita juga dapat melihat sunset pada sore hari, pemandangannya sangat indah dan memang sangat cocok bagi wisatawan yang suka melihat sunset," ucapnya, Jumat, 5 November 2021.

Lebih lanjut Suhardi juga mengungkapkan tak hanya pemandangan yang indah, tetapi berbagai fasilitas yang disediakan di wisata mangrove juga cukup memuaskan.

"Disini juga banyak disediakan fasilitas seperti tempat makan, WC umum, serta tempat beribadah.Tempat ini wajib dan layak untuk dijajaki,” tandasnya.***

Editor: Irsal Masudi

Tags

Terkini

Terpopuler