Mensos Tri Rismaharini Minta Maaf ke Masyarakat Perihal Penyaluran Bansos Banyak Ditemukan Masalah

- 1 Agustus 2021, 09:15 WIB
Salurkan Bansos ke Masyarakat, Polres Demak Gandeng Komunitas Jip
Salurkan Bansos ke Masyarakat, Polres Demak Gandeng Komunitas Jip /Humas Polres Demak/

Jurnal Makassar - Pandemi covid-19 mengakibatkan banyak kerugian dan hambatan bagi setiap pekerja sosial yang secara langsung berinteraksi dengan sektor-sektor produksi.

Hal tersebut diakibatkan karena terkendalanya sumber-sumber ekonomi, yang dijadikan sebagian masyarakat sebagai sumber pendapatan langsung dalam aktivitas kerja sosialnya.

Beragamnya kelas sosial masyarakat yang bekerja pada sektor produksi, distribusi, dan konsumsi, mengakibatkan kekurangan dan juga hilangnya pendapatan akibat pandemi covid-19.

Baca Juga: PPKM Darurat, Ini Empat Bansos yang Cair Bulan Juli 2021

Dengan kondisi covid-19 yang tengah merusak kehidupan ekonomi masyarakat, secara tegas dan cepat memaksa perangkat negara turun tangan melihat kondisi yang dialami masyarakatnya.

Hal inilah yang membuat Menteri Sosial Tri Rismaharini menganggarkan Bansos (Bantuan Sosial) yang efektif demi membantu masyarakat terdampak selama pandemi berlangsung.

Penyaluran bantuan sosial (bansos) oleh Kemensosri bagi masyarakat terdampak hingga kini terus dilakukan.

Baca Juga: PPKM Level 4 Diperpanjang Sampai 2 Agustus 2021, Pemerintah Tambahkan 9 Bansos untuk Masyarakat

Menteri Sosial Tri Rismaharini dengan tegas meminta semua pihak untuk mengawal dan memastikan bantuan yang diterima masyarakat sesuai dengan ketentuan berlaku.

“Ketentuan yang dimaksud ialah ketentuan jumlah, kualitas barang,ketepatan sasaran, dan aspek pemenuhan hak-hak penerima,” ucap Risma. dilansir dari @Kemensosri 30 Juli 2021.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x