Danny Pomanto: Usut Dugaan Korupsi Dana Bansos Makassar

- 1 Maret 2021, 16:26 WIB
Ilustrasi bansos.
Ilustrasi bansos. /ANTARA/Sigid Kurniawan

Jurnal Makassar - Kasus dugaan korupsi dana Bantuan Sosial (Bansos) kota Makassar yang tengah berproses di Kepolisan Daerah (Polda) Sulsel belum ada hasil.

Meski demikian, Wali Kota Makassar, Danny Pomanto berjanji akan berkoordinasi dengan inspektorat untuk mengusut dugaan penyelewengan dana Bansos yang diperuntukkan untuk menangani Covid -19.

"Saya tegaskan, saya akan usut dana Bansos, lewat Inspektorat," kata Danny Pomanto, 1 Maret 2021.

Baca Juga: Hengkang Dari PSM Makassar, Ini Ucapan Terakhir Firza Andika

Menurut Danny Pomanto, sejatinya dana Bansos mestinya harus tersalurkan dengan baik kepada masyarakat yang terkena dampak Covid -19.

Danny Pomanto juga mengatakan jika kasus mark-up dana bansos ini, merupakan pelanggaran kemanusiaan.

"Tapi bantuan untuk mereka malah dirampas. Jangan hanya memperkaya diri, sementara rakyat menderita," terangnya.

Baca Juga: Baru Dilantik, Danny Pomanto Langsung Ganti 15 Pelaksana Tugas Pemkot Makassar

Diketahui Penyidik Tipikor Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sulsel bersama Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sulawesi Selatan telah melakukan gelar perkara kasus Bansos Covid-19 Kota Makassar.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x