Dorong Ekonomi Karya Kreatif di Sulawesi Selatan, BI Gelar KKS & Digifest 2024

- 27 Juni 2024, 19:17 WIB
/

 

JURNAL MAKASSAR - Perwakilan Bank Indonesia Sulawesi Selatan menggelar Karya Kreatif Sulawesi Selatan (KKS) x Digifest yang berlangsung mulai Rabu 26 - 30 Juni 2024 di Trans Studio Mall Makassar. 

Tahun ini KKS x Digifest mengusung tema "Coto Makassar: Collaborating Creative Economy and Digital Payment to Make South Sulawesi an Advance Regional”

Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sulawesi Selatan Rizki Ernadi Wimanda mengatakan, ajang KKS x Digifest merupakan komitmen BI mendorong pertumbuhan ekonomi karya kreatif Sulawesi Selatan.

“Festival digifest membuka peluang karya kreatif daerah Sulawesi Selatan lebih dikenal pasar," katanya.

Baca Juga: Hingga Mei 2024 Pelindo Catat Pertumbuhan Kinerja Positif di Regional 4

Rizki menekankan pentingnya event ini bagi perkembangan ekonomi kreatif dan digitalisasi di Sulawesi Selatan. 

Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh yang menghadiri pembukaan KKS X Digifest South Sulawesi Digital Festival mengapresiasi Bank Indonesia Sulsel yang telah menggelar acara tersebut

"Topiknya Coto Makassar, sangat Sulawesi Selatan banget dan saya memberikan apresiasi dan mendukung penuh. Ini acara yang sangat bermanfaat dari industri keuangan," ujarnya.

Tema ini tentang kolaborasi antara ekonomi kreatif dan pembayaran digital untuk mendorong Sulawesi Selatan menjadi wilayah yang lebih maju. Dengan menggabungkan potensi ekonomi kreatif dan teknologi pembayaran digital, daerah ini diharapkan dapat mencapai kemajuan yang lebih baik. 

Halaman:

Editor: Asoka Ulfa Ahsan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah