Sikapi Pemilu 2024, Ma'ruf Amin: Tetap Netral

- 26 Januari 2024, 09:27 WIB
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menanggapi isu 15 menteri yang mundur dari Kabinet Indonesia Maju
Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menanggapi isu 15 menteri yang mundur dari Kabinet Indonesia Maju /Setwapres/YouTube

JurnalMakassar.com - Wakil Presiden Ma’ruf Amin menegaskan dirinya akan tetap netral dalam menyikapi dinamika Pemilu 2024.

“Saya sejak awal sudah memposisikan diri untuk bersikap netral. Tidak memihak (salah satu pasangan calon),” kata Wapres Ma’ruf ketika ditemui di Jakarta pada Kamis 25 Januari 2024.

Menurut Ma’ruf, suara yang akan dia berikan bagi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden pilihannya, adalah hal yang sangat rahasia dan pribadi.

Baca Juga: Jika Terpililih Jadi Presiden, Prabowo Subianto Tegaskan Komitmen Dukungan ke Palestina

“Perkara nanti (siapa) pilihan saya, saya akan tuangkan nanti saja pada tanggal 14 Februari (pada hari pemungutan suara). Dan tidak boleh ada yang tahu,” tutur dia.

Sementara itu, menanggapi pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menyatakan bahwa seorang presiden boleh memihak dan boleh ikut berkampanye, Wapres Ma’ruf menyebut bahwa sesuai aturan memang boleh.

“Saya kira soal (pernyataan) Presiden sudah jelas ya. Aturannya boleh. Ada pihak yang tidak setuju, ada yang setuju, silakan saja nanti urusannya publik saja (yang menilai),” kata dia.

Ma’ruf juga mengatakan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan pernyataan Jokowi, yang dinilai banyak pihak telah menyalahi etika politik.

Baca Juga: Petugas KPPS Tak Perlu Risau, KPU Pastikan Ada Jaminan Sosial dan Cek Kesehatan Khusus

“Tetapi ini bukan berarti perbedaan dengan Presiden. Kalau Presiden sudah mengatakan seperti itu ya sudah, ya (tetapi) saya memang (memilih) tetap netral,” tutur dia.

Halaman:

Editor: Aan Febriansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x