Kondisi Terbaru Bulukumba dan Selayar Usai Gempa Magnitudo 7,5 Skala Richter Guncang Larantuka

- 14 Desember 2021, 13:43 WIB
foto Kondisi Terbaru Bulukumba dan Selayar Usai Gempa Bermagnitude 7,5 Skala Richter Guncango Larantuka
foto Kondisi Terbaru Bulukumba dan Selayar Usai Gempa Bermagnitude 7,5 Skala Richter Guncango Larantuka /

Jurnal Makassar - Gempabumi yang terjadi hari ini berkekuatan 7,5 skala richter dan merupakan jenis gempabumi dangkal.

Gempa bumi yang mengguncang Larantuka dan juga terasa di sejumlah wilayah Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Utara berdasarkan informasi BMKG terjadi akibat adanya aktivitas sesar aktif di Laut Flores dan memiliki mekanisme pergerakan geser atau strike slip.

Dari hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi yang terjadi memiliki parameter update magnitudo M=7,4.

Baca Juga: Peringatan Dini Tsunami Berakhir, BMKG: Masyarakat Dapat Kembali ke Rumah dan Beraktivitas

Sedangkan episenter gempabumi terletak pada koordinat 7,59 LS dan 122,24 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 112 km arah Barat Laut Kota Larantuka, NTT pada kedalaman 10 km.

Awalnya, BMKG merilis status peringatan tsunami di sejumlah wilayah, termasuk Bulukumba dan Selayar yang dinyatakan waspada dan siaga.

Namun baru-baru ini, BMKG kembali merilis berakhirnya status waspada tsunami di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga: Hasil M3 Mobile Legend, ONIC Esports Berhasil Disingkirkan Blacklist International

Menurut informasi terbaru dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Bulukumba, Muhammad Safir Muslimin melalui hasil rekaman video, ia melaporkan saat ini wilayah Bulukumba dan Selayar masih dalam keadaan aman.

"Izin melaporkan tepat pukul 1 lewat 5 menit, saya berada di pantai Tanjung Bira. Di sini keadaan ombak di belakang sana masih aman, stabil. Dan di daerah bagian sana adalah Selayar juga masih aman," jelas Safir dalam videonya.

Halaman:

Editor: Aan Ariska Febriansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x