Kampanye di Purwakarta, Anies Baswedan Soroti Harga Pangan

- 29 Januari 2024, 11:45 WIB
 Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyampaikan orasi politiknya saat kampanye akbar Partai Nasdem di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat, Minggu (28/1/2024). Dalam kampanye akbar di Kota Bandung tersebut, Anies Baswedan juga bersilaturahim dengan tokoh agama dan budayawan Bandung. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/aww.
Calon Presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menyampaikan orasi politiknya saat kampanye akbar Partai Nasdem di Lapangan Tegallega, Bandung, Jawa Barat, Minggu (28/1/2024). Dalam kampanye akbar di Kota Bandung tersebut, Anies Baswedan juga bersilaturahim dengan tokoh agama dan budayawan Bandung. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/aww. /RAISAN AL FARISI/ANTARA FOTO

JurnalMakassar.com - Calon Presiden Anies Baswedan menyoroti kondisi masyarakat yang masih dihadapkan dengan tingginya harga pangan serta sulit mencari pekerjaan dalam kampanye terbuka di Lapangan Purnawarman, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Minggu 28 Januari 2024.

"Kita berkumpul di sini karena kita menginginkan perubahan," kata calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan.

Ia menyampaikan bahwa akhir-akhir ini masyarakat merasakan kondisi ekonomi yang cukup berat.

Baca Juga: Hajatan Rakyat Yogyakarta, Yenny Wahid Sebut Negara Harus Hadir untuk Semua Anak Bangsa

Hal itu ditandai dengan mahalnya harga bahan pokok. Bahkan, masyarakat juga masih dihadapkan dengan susah mencari kerja.

Terkait pangan, Anies menyebutkan kalau dirinya bersama Calon Wakil Presiden Muhaimin Iskandar memiliki program membangun gudang pangan murah di setiap desa dan kelurahan. Hal itu diyakini akan mengatasi masalah tingginya harga kebutuhan pokok.

Sedangkan untuk persoalan kesulitan kerja, Anies menjanjikan 8 juta lowongan kerja baru jika nanti terpilih menjadi presiden.

"Kita berjuang untuk lapangan pekerjaan tersedia bagi semua. Kita berjuang untuk sembako yang lebih murah. Kita berjuang untuk pendidikan berkualitas yang terjangkau," katanya.

Baca Juga: Sultan Ternate Harap Anies Perkuat Pesan Perubahan Indonesia

Saat berkampanye di Purwakarta, Anies mengaku kagum kepada masyarakat yang rela berkumpul di lapangan untuk bersama-sama memperjuangkan perubahan Indonesia.

Halaman:

Editor: Aan Febriansyah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x