Resep Pizza Teflon Super Gampang, Empuk, dan Endulita Buatnya Hanya 7 Menit Saja

24 Februari 2024, 13:15 WIB
Resep Pizza Teflon Praktis Hanya 7 Menit /tangkapan layar/YouTube Devina Hermawan

JurnalMakassar.com - Beberapa orang mungkin ingin membuat pizza sendiri di rumah. Ini bisa lho, bahkan tanpa menggunakan oven dan hanya menggunakan teflon saja.

Bahan-bahan topping pizzanya pun mudah untuk didapatkan. Selain itu proses membuatnya juga tidak memakan waktu lama. Hanya sekitar 7 menitan saja. Lalu, bagaimanakah resep dan cara membuat pizza teflon ini?

Dirangkum dari kanal Youtube Devina Hermawan yang ditayangkan pada 4 Juli 2020, berikut ini adalah resep pizza teflon yang super gampang, empuk, dan endul ala Devina Hermawan.

Baca Juga: 12 Jenis Makanan yang Dapat Dikonsumsi untuk Cegah Penyakit Jantung

Resep Pizza Teflon ala Devina Hermawan

Bahan-bahan adonan pizza:

~135 ml air hangat
~7 gr ragi
~7 gr gula pasir
~ Tiga perempat sdt garam
~Satu setengah sdm olive oil
~Satu sdm madu
~250 gr tepung protein sedang

Bahan-bahan topping pizza:

Baca Juga: Apa Itu GERD? Ini Beberapa Hal yang Harus Kamu Tahu

~3 siung bawang putih diiris-iris
~Satu siung bawang bombai diiris-iris
~100 gr jamur shitakediiris-iris
~2 sdm minyak
~satu kaleng sarden kemasan instan
~10 cabai rawit diiris-iris
~2 sdm saus sambal
~4 sdm saus tomat

Bahan-bahan lainnya:

~120 gr keju mozarella diparut
~2 buah black olive
~2 sdm olive oil

Langkah-langkah membuat pizza teflon:

Baca Juga: Selain Kaya Serat, Ini Manfaat Sayur Kale Bagi Tubuh

1. Aduk-aduk air hangat, ragi, dan gula pasir hingga tercampur rata lalu diamkan hingga berbuih.

2. Masukkan garam, madu, dan olive oil lalu aduk-aduk sampai rata lagi.

3. Tambahkan tepung terigu, aduk hingga semua bahan menyatu.

4. Alasi permukaan talenan atau meja dengan minyak. Bagi dua adonan sama rata kemudian pipihkan dengan rolling pin seukuran pan yang akan digunakan. Pipihkan adonan sesuai selera.

Baca Juga: Liverpool Berpotensi Rebut Trofi Carabao Cup dan Menatap Sukses di Kompetisi Lainnya

5. Untuk topping pizza, tumis bawang putih, bawang bombai, dan jamur hingga wangi. Masukkan sarden instan, cabai rawit, saus sambal, dan saus tomat lalu masak hingga mengental.

6. Panaskan teflon di api sedang lalu olesi dengan minyak dan panggang satu sisi pizza hingga matang.

7. Balikkan pizza lalu beri topping sarden dan keju mozarella yang sudah diparut. Tutup dan masak dengan api sedang hingga pizza matang.

8. Bagi yang menggunakan oven, cukup olesi loyang pizza dengan minyak lalu taruh adonan pizza di atasnya. Beri topping sarden, mozarella, bawang bombai, black olive, dan sedikit olive oil dan panggang di suhu 220°C selama 8-12 menit.

Baca Juga: Momentum HPSN 2024, PT Vale Donasi 2.000 Kg Sampah Terpilah ke Bank Sampah

9. Pizza siap disajikan dan disantap selagi masih hangat.***

Editor: Aan Febriansyah

Sumber: Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler