Sisi Positif Gap Year yang Belum Banyak Diketahui oleh Para Calon Mahasiswa

- 4 Januari 2022, 08:55 WIB
Ilustrasi calon mahasiswa belajar saat mengambil Gap Year
Ilustrasi calon mahasiswa belajar saat mengambil Gap Year /Unsplash/ Priscilla Du Preez/

Jurnal Makassar - Ketika gagal masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) calon mahasiswa akan dihadapkan dengan dua pilihan Gap Year atau masuk perguruan tinggi swasta.

Jika di antara pembaca memilih jalan Gap Year, jangan berkecil hati karena Gap Year juga memiliki sisi positif.

Gap Year punya beberapa manfaat sebelum memulai petualangan masuk di perguruan tinggi.

Gap Year memiliki artian kegiatan  menunda kuliah setelah lulus SMA, memberi kesempatan untuk melakukan kegiatan positif yang bermanfaat.

Gap Year  bukanlah sebuah aib, banyak anggapan di masyarakat jika berbicara tentang Menunda atau belum masuk perguruan tinggi itu sebuah aib atau kegagalan.

Atau menganggap orang yang belum masuk kuliah seperti punya kesan pengangguran.

Baca Juga: Sinopsis Film Spider-Man: No Way Home: Identitas Peter Parker Terungkap, 3 Spiderman dari 3 Semesta Bertemu

Masih banyak orang-orang belum tahu membedakan yang namanya gagal dan kesempatan yang tertunda.

Sisi positif dari Gap Year adalah kita bisa menemukan cara, atau jika kita punya waktu lebih untuk mengenal diri sendiri sebelum mengambil keputusan setelah lulus SMA.

Gap Year bisa dikatakan adalah momen untuk  mengenal diri sendiri. Apa potensi kita yang sebenarnya, dan seberapa nyaman kita bisa mengambil keputusan sendiri tanpa campur tangan orang lain.

Halaman:

Editor: Andi Asoka Ulfa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah