Resep Dumpling Makanan Keberuntungan di Tahun Baru Imlek

31 Januari 2022, 12:00 WIB
Menu Dumpling dalam Work Of Love./ Viu Indonesia /

Jurnal Makassar - Dumpling atau pangsit merupakan makanan yang terbuat dari olahan daging cincang dan sayuran cincang yang dibalut dengan kulit adonan tipis dan bening, dimana kulitnya ini terbuat dari tepung.

Negara-negara lain juga memiliki dumpling namun dengan nama dan bentuk yang berbeda, misalnya di Jepang dumplingnya dikenal dengan nama Gyoza, di Korea dikenal dengan Mandu, sedangkan di Indonesia sendiri dikenal dengan Siomay.

Namun hal ini berbeda dengan masyarakat Tionghoa, bagi masyarakat Tionghoa dumpling ini merupakan makanan keberuntungan di tahun baru Imlek.

Baca Juga: Rekomendasi Kado Imlek 2022 Selain Angpao, Apa Yah?

Tahun baru imlek yang dinanti-nantikan masyarakat Tionghoa tak terasa sudah di depan mata, untuk merayakan tahun baru imlek dumpling ini wajib hadir sebagai salah satu menu di perayaan tahun baru imlek.

Berikut resep dan cara membuat dumpling yang terbuat dari ayam yang dilansir dari akun Youtube Uli’s Kitchen.

Pertama-tama siapkan bahan-bahan yang akan digunakan dalam pembuatan dumpling.

Baca Juga: Link Nonton Anime Arifureta Shokugyou de Sekai Saikyou Season 2 Episode 3. Hitam dan Putih.

Bahan-bahan untuk membuat isian dumpling

· 250 gr daging ayam (ini bisa diganti dengan daging udang atau sapi tergantung selera)

· 1 siung bawang putih
· Jahe 3 cm atau secukupnya saja
· 3 lembar kol (yang sudah di cincang)
· 1 batang daun bawang
· 1 sdm minyak wijen
· 1 sdt kecap asin
· ¼ sdt merica bubuk
· 1 sdt kaldu bubuk
· 1 sdt gula pasir
· Garam sedikit (karena sudah pakai kecap asin, jadi garamnya secukupnya saja)
· 2 sdt saus tiram
· 1 sdm minyak sayur
· 10 sdm air
· Kulit pangsit secukupnya

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari ini Senin, 31 Januari 2022: Upaya yang Kamu Pikir Sia-Sia, Akhirnya Menuai Hasil

Bahan-bahan untuk membuat dipping sauce

· Kecap
· Air jeruk nipis
· 1 sdt cabai bubuk (sesuai selera)
Langkah pembuatan dumpling
· Masukkan 250 gr daging ayam yang sudah dipotong-potong kecil kedalam food processor bersama dengan 1 siung bawang putih dan jahe, lalu haluskan.

· Pindahkan daging ayam yang sudah di cincang tadi kedalam wadah, lalu masukkan 3 lembar kol yang sudah di cincang, masukkan daun bawang yang sudah di cincang, lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.

· Masukkan 1 sdm minyak wijen, 1 sdt kecap asin, ¼ sdt merica bubuk, 1 sdt kaldu bubuk, 1 sdt gula pasir, lalu aduk semua bahan yang telah dimasukkan tadi kedalam adonan ayam, aduk hingga semua bahan tercampur dengan baik.

Baca Juga: Bansos BLT UMKM Rp600 Ribu Cair di Nelayan Januari 2022, Akses Link eform.bri.co.id

· Tambahkan sedikit garam, 2 sdt saus tiram, aduk hingga tercampur rata.

· Siapkan kulit pangsit, lalu isi dengan adonan yang telah di buat.

· Rekatkan pangsit menggunakan air, lipat ujung kulit pangsit dan bentuk hingga membentuk perahu lonjong dan kedua ujungnya miring.

· Setelah semua adonan selesai dibentuk, masukkan 1 sdm minyak ke dalam frying pan, lalu susun adonan dumpling ke dalam frying pan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari ini Senin, 31 Januari 2022: Seseorang di Rumahmu Sakit dan Kamu Harus Merawatnya

· Setelah semua adonan dumpling selesai disusun, masak salaam 2 menit dengan suhu api sedang, jangan lupa frying pannya di tutup.

· Setelah dimasak selama 2 menit, masukkan 10 sdm air lalu masak kembali dengan durasi 5 menit.

· Setelah masak dumpling siap di plating.

· Untuk membuat dipping sauce sangat mudah, campurkan semua bahan untuk membuat dipping sauce, setelah semuanya tercampur.

Baca Juga: Delapan kali Masuk NBA All star, Berikut Profil dan Biodata Stephen Curry

· Dipping sauce siap di sajikan dengan dumpling.***

Editor: Irsal Masudi

Tags

Terkini

Terpopuler