Umur Berapa Anak Diajari Salat? ini Jawaban Buya Yahya

- 13 Januari 2022, 20:00 WIB
Buya Yahya
Buya Yahya /Tangkap layar YouTube Al-Bahjah TV

Jurnal Makassar – Semua orang tua tentu menginginkan anaknya tumbuh menjadi anak yang sholeh dan sholehah.

salah satu tolok ukurnya adalah menunaikan salat, namun orang tua juga harus hati-hati dalam memilih umur yang tepat untuk anak diajari salat.

Umur berapa anak diajari salat? Pertanyaan ini mengemuka dalam sebuah majelis yang dipimpin oleh Buya Yahya.

Baca Juga: Berikut Cara Membangunkan Anak-anak Menurut Syariat Agama

Seperti yang dilansir Jurnal Makassar dari kanal YouTube Al-Bahja TV, Buya Yahya memberikan jawaban terkait pertanyaan tersebut.

Buya Yahya mengatakan bahwa usia ideal anak diajari saalat adalah usia tamyiz atau sekitar 7 tahun untuk perhitungan tahun hijriah. Cirinya anak sudah mandiri. Melakukan aktivitas kesehariannya sendiri.

“Ajari anakmu melakukan shalat, di saat umur mereka tujuh tahun,” ungkap Buya Yahya mengutip hadits dari Rasulullah.

Baca Juga: Banpres BPUM atau BLT UMKM Kembali Dilanjutkan Penyalurannya 2022 Ini? Simak Ulasannya

Berarti pada usia tujuh tahun anak sudah mulai diajari shalat. Tidak masalah jika shalatnya belum sempurna. Jangan sampai dibiarkan karena ada perasaan kasihan dari orang tua.

Halaman:

Editor: Irsal Masudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah