Jadwal Cair KJP Plus 2022 Kapan?, Simak Cara Daftar dan Syarat Biar Dapat Bantuan Hingga Rp450 Ribu

2 Januari 2022, 07:57 WIB
KJP Bulan Januari 2022 Kapan Cair? Berikut Ini Penjelasan Resmi UPT P4OP Disdik DKI Jakarta /Tangkapan layar Instagram/@disdikdki//

Jurnal Makassar - Artikel berikut ini berisi informasi mengenai Jadwal Cair KJP Plus 2022 Kapan?, Simak Cara Daftar dan Syarat Biar Dapat Bantuan Hingga Rp450 Ribu.

Kabar baik bagi orangtua siswa, bahwa kartu jakarta pintar atau KJP Plus tahun 2022 segera akan dibuka pada awal tahun ini.

Berikut ini Cara Daftar dan Syarat Biar Dapat Bantuan KJP Plus 2022 Hingga Rp450 Ribu.

Baca Juga: Kartu Sembako atau BPNT Cair 2022, Berikut Deretan Bansos Bakal Cair Januari Ini, Termasuk BST Tahap 7 dan 8?

Dilansir dari data UPT P4OP untuk mendapatkan bantuan KJP Plus 2022 setidaknya harus memenuhi 3 syarat utama.

Syarat-syarat yang harus dipenuhi diantaranya adalah:

1. Siswa Penerima KJP Plus 2022 tercatat masih aktif sekolah di Provinsi DKI Jakarta.

2. Calon penerima, siswa harus terdaftar dalam DTKS, DTKS daerah dan/atau data lain yang ditetapkan dengan Keputusan Gubernur DKI Jakarta.

Baca Juga: Terbaru! Cara Cek Bansos PKH Cair 2022 Lewat Hp Secara Online, Termasuk BST Tahap 7 dan 8 Dicairkan?

3. Siswa Penerima KJP Plus 2022 berdomisili di DKI Jakarta yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau surat keterangan lain yang dapat dipertanggung jawabkan.

Selain itu, syarat ini juga perlu dipenuhi penerima KJP Plus 2022

1. Usia 6-21 tahun

2. Masyarakat tidak mampu

Baca Juga: Tahun 2022 UMKM Bisa Dapatkan Bantuan Jutaan Rupiah, Berikut Cara Daftarnya

3. Warga DKI Jakarta atau berdomisili

4. Siswa-siswi aktif di salah satu sekolah DKI Jakarta

5. Terdaftar dalam DTKS, EMIS, Dapodik, atau non-DTKS

Meski demikian, bagi siswa yang tidak memenuhi 3 syarat tersebut masih punya kesempatan untuk mendapatkan KJP Plus 2022.

Baca Juga: Bansos PKH dan Kartu Sembako Tahun 2022 Kapan Cair? Ini Penjelasannya

Caranya dengan mendatangi langsung kelurahan, atau secara online melalui aplikasi FMOTM.

Pendaftaran KJP Plus tahun 2022 bisa dilakukan secara online lewat aplikasi FMOTM dan offline melalui kantor kelurahan tempat tinggal masing-masing.

Pendaftaran DTKS dan FMOTM Online link pendaftaran fmotm.jakarta.go.id ini menjadi penting sebagai salah satu penentu siswa atau pelajar di DKI Jakarta mendapat bantuan KJP Plus tahun 2022.

Dilansir dari akun Instagram @upt.p4op, informasi pembukaan pendaftaran KJP Plus 2022 akan dilakukan dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Alhamdulillah! 3 Bansos Ini Cair 2022, Termasuk PKH dan BLT Dana Desa

"Selamat pagi, pendataan KJP Plus tahap 1 tahun 2022 rencananya akan dilaksanakan pada Februari-Maret," tulis akun @upt.p4op.

Sebelumnya Pada tgl 22 Desember sudah dicairkan dana KJP Plus untuk 2 bulan (dana personal untuk bulan Februari dan Maret 2022).

"Mohon diperhatikan dana yang dapat digunakan pada bulan Desember hanya dana sebesar 1 bulan, yaitu untuk SD/sederajat Rp250.000, SMP/sederajat/PKBM Rp300.000, SMA/sederajat Rp420.000, dan SMK sebesar Rp450.000. Sisa dananya utk digunakan pada bulan berikutnya," jelas @upt.p4op.

UPT P4OP DKI Jakarta mengingatkan kepada orang tua siswa yang ingin mendapat bantuan tersebut agar tidak lupa mendaftar DTKS dahulu di kelurahan.

Baca Juga: Bansos PKH dan Kartu Sembako Tahun 2022 Kapan Cair? Ini Penjelasannya

Jika sudah terdaftar di DTKS Kelurahanbisa langsung mendaftar secara online melalui aplikasi FMOTM untuk menerima KJP Plus tahun 2022.

Berikut caranya:

1. Akses situs fmotm.jakarta.go.id

2. Cari tombol ‘Buat Akun Pendaftaran

3. klik ‘Membuat akun'

4. Isi formulir yang disediakan

5. Terakhir tinggal mengisi data diri atau petunjuk lainnya yang akan disediakan.

Demikian Jadwal Cair KJP Plus 2022 Kapan?, Simak Cara Daftar dan Syarat Biar Dapat Bantuan Hingga Rp450 Ribu.***

Editor: Aan Ariska Febriansyah

Tags

Terkini

Terpopuler